Kabar Bima

Tingkatkan Pelayanan, Telkom Bima Gotong Royong Bersihkan Alat Produksi

282
×

Tingkatkan Pelayanan, Telkom Bima Gotong Royong Bersihkan Alat Produksi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Untuk terus memberikan dan meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat, Kantor Daerah Telkom (Kandatel) Bima melaksanakan gotong royong pembersihan dan pemeliharaan alat produksi, Rabu pagi (26/9).

Tingkatkan Pelayanan, Telkom Bima Gotong Royong Bersihkan Alat Produksi - Kabar Harian Bima
Jajaran Kandatel Bima pose bersama usai gotong royong pembersihan alat produksi di Cabang Arema Santi. Foto: Ist

Kepala Kandatel Bima Firman menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan setiap hari Rabu dan diawali di perempatan Arema Kelurahan Santi. Kemudian berlanjut ke sejumlah tempat lain yang ada di Kota Bima.

“Kita lakukan ini setiap hari Rabu, mulai pukul 08.00 – 10.00 Wita. 2 jam saja, agar tidak mengganggu aktifitas dan agenda kerja lain,” ujarnya.

Kata Firman, setelah perawatan alat produksi tersebut tuntas dilaksanakan di Kota Bima. Selanjutnya akan dilakukan di Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu. Agar semua masyarakat dan pelanggan Telkom di 2 wilayah tersebut juga bisa nyaman menikmati.

“Kegiatan ini dilakukan agar lebih menjamin kenikmatan pelanggan merasakan produk Telkom,” katanya.

Ia menambahkan, upaya pembersihan ini dilakukan bukan karena munculnya
komplain dari pelanggan. Tapi aktifitas rutin yang harus memastikan pelayanan tidak terganggu.

“Kami bertindak seperti ini sebelum ada orang komplain. Untuk itu, kami harus memastikan produk – produk Telkom bisa dinikmati dengan baik tanpa adanya gangguan,” tuturnya.

*Kahaba-01