Kabar Kota Bima

Pemkot Bima Sabet Kamtibmas Terbaik se-Pulau Sumbawa

408
×

Pemkot Bima Sabet Kamtibmas Terbaik se-Pulau Sumbawa

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pemerintah Kota Bima kembali mendapatkan penghargaan sebagai salah satu dari 3 kota terbaik di NTB dalam urusan mendukung tugas pokok TNI dan Polri terkait menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di NTB.

Pemkot Bima Sabet Kamtibmas Terbaik se-Pulau Sumbawa - Kabar Harian Bima
Foto bersama usai menerima penghargaan Kamtibmas terbaik. Foto: Dok Hum

Kota Bima berhasil meraih urutan ketiga se-Provinsi NTB dan satu-satunya di Pulau Sumbawa. Di urutan pertama diraih oleh Kabupaten Lombok Tengah dan urutan kedua Kabupaten Lombok Barat.

Penghargaan diberikan oleh Komandan Korem 162/Wira Bhakti, Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, kepada Pemerintah Kota Bima yang diwakili Kepala Bappedalitbang Kota Bima H Fakhrunraji di Makorem 162/WB, baru-baru ini.

Pangdam IX/Udayana Mayjen. TNI Maruli Simanjuntak bersama Gubernur NTB H Zulkieflimansyah dan Kapolda NTB Irjen. Pol. M. Iqbal, S.I.K turut menyaksikan langsung penyerahan penghargaan tersebut.

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi pihak Korem 162/WB atas peran Pemkab Loteng yang selama ini telah membangun kolaborasi secara aktif dengan dalam mendukung tupoksi TNI-Polri dan menjaga Kamtibmas,” sebut Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani.

Menurutnya, Pemerintah Kota Bima selama ini telah berkolaborasi dengan sangat baik dengan TNI dan Polri, dalam urusan menjaga stablitas kamtibmas di Kota Bima pada khususnya dan NTB secara lebih luas.

Sementara itu, ditempat terpisah Walikota Bima H Muhammad Lutfi menegaskan bahwa pencapaian ini tidak terlepas dari kerjasama yang baik antara semua elemen yang ada di Kota Bima.

“Apa yang dicapai saat ini bukan hanya hasil kerja pemerintah daerah semata, tetapi buah kerjasama yang baik semua elemen masyarakat yang ada di Kota Bima,” katanya.

Walikota berharap kerjasama dan sinergi ini tetap terjalin dan makin solid ke depannya, baik antara TNI dan Polri serta Pemerintah Daerah.

“Salah satu bukti keterlibatan TNI-Polri dalam program pembangunan rehab rekon huntap masyarakat yang terdampak banjir pada 2016 lalu,” ungkapnya.

*Kahaba-01