Kabar Bima

Dikpora Apresiasi Kehadiran IGI

372
×

Dikpora Apresiasi Kehadiran IGI

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Meskipun baru, namun langkah serta tindakan nyata Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kota Bima langsung mendapat apresiasi dan dukungan penuh dari Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Dikpora. Bahkan dukungan nyata tersebut akan diwujudkan melalui bantuan kebutuh IGI saat dilaksanakan kegiatan dan program kerja.

Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, H. Alwi Yasin. Foto: Eric
Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, H. Alwi Yasin. Foto: Eric

“Melalui IGI Kota Bima, Pemerintah sangat yakin lembaga tersebut dapat meningkatkan kompetensi guru, sekaligus memberikan solusi bagi dunia pendidikan,” ujar Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, H. Alwi Yasin, Senin (16/5).

Apalagi dengan kehadiran IGI, menurutnya, memberikan ruang bagi tenaga pendidik untuk merubah sikap dan pola tentang cara pengajaran yang lebih efisien, praktis dan tentunya berkualitas. Sebab melalui penguasaan dan pemahaman materi yang baik, maka siswa yang telah dididik akan berkualitas.

“Kemarin IGI telah menggelar Workshop optimalisasi penggunaan Microsoft, tentunya itu merupakan ide brilian demi meningkatkan mutu pendidikan. Sehingga diharapkan kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik, dan secara terus menerus,” pujinya.

Alwi mengakui, keinginan untuk berubah itu harus datang dari diri para guru sendiri, tanpa harus dipaksa atau dipengaruhi orang lain. Sebab guru merupakan pekerjaan mulia, yang dituntut bekerja secara professional demi mencerdaskan anak bangsa.

Dirinya berharap, semoga dengan kehadiran IGI, akan menjadi lembaga yang tepat bagi para guru dan siapa saja yang tertarik dan peduli pada pentingnya memajukan dunia pendidikan dan keguruan.

Ditambahkan Alwi, misi IGI adalah mewujudkan peningkatan mutu, profesionalisme, kesejahteraan, perlindungan profesi guru, dan pengabdian kepada masyarakat. Kemudian menjadi sarana dan wadah interaktif guru untuk tukar-menukar pengalaman, ide, dan berbagi dalam cara mengajar, pendekatan, metode, strategi dan teknik mengajar.

“Kami yakin dengan kehadiran IGI di Kota Bima, akan membawa perubahan pendidikan demi mencerdaskan generasi bangsa. Kemudian dapat menjalin kerjasama dengan semua pihak, untuk meningkatkan kemajuan pendidikan, mutu, profesionalisme, dan kesejahteraan guru,” tambahnya.

*Eric