Kota Bima, Kahaba.- Setelah melalui tes JPT Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) selama 2 pekan, 3 nama pejabat yang diserahkan ke Walikota Bima akhirnya ditentukan.
Kepala BKPSDM Kota Bima H Supratman mengungkapkan, H Ahmad ditunjuk sebagai kepala dinas DPPPA, setelah mendapat rekomendasi dari Walikota Bima. Kemudian telah disetujui Gubernur NTB dan telah mendapat ijlzin Kemendagri.
“Walikota Bima HM Lutfi telah menyetujui H Ahmad menjadi kepala DPPPA Kota Bima,” ujarnya, Rabu (13/2).
Supratman menjelaskan, berdasarkan Surat Keputusan (SK) yang diterima, H Ahmad jabatan lama sebagai Kabid Informasi dan Pelayanan pada DPMPT-SP, dan kini di definitifkan sebagai kepala DPPPA.
“Setelah menjabat sebagai kepala DPPPA, maka semua tanggungjawab kerja juga akan melekat selama menjabat,” jelasnya.
Apabila tidak ada halangan sambungnya, pelantikan H Ahmad sebagai kepala DPPPA Kota Bima direncanakan sore ini sekitar pukul 15.00 wita.
*Kahaba-04