Kota Bima, Kahaba.- Komisi III DPRD Kota Bima turun monitoring dan evaluasi (Monev) di Command Centre Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Kominfotik) Kota Bima, Kamis 30 Mei 2024.
Kunjungan tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi III, M Amin, didampingi oleh anggota Komisi III lainnya, yakni Amir Syarifuddin, Edi Ikhwansyah, dan Abdul Haris.
Dalam kunjungan tersebut, M Amin dan anggota lain menanyakan berbagai hal terkait pemanfaatan Command Centre, termasuk kendala dan manfaat yang dirasakan serta penggunaan CCTV di Kota Bima.
Selain itu, mereka juga menyoroti penerapan aplikasi La Dewa dan bagaimana penggunaannya sejauh ini.
Kunjungan ini menunjukkan komitmen DPRD Kota Bima dalam memastikan bahwa teknologi informasi dan komunikasi dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat
Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima, H Mahfud memberikan penjelasan bahwa semua sistem berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala berarti dalam penggunaan perangkat.
“Dengan adanya Command Centre, operasional pemerintah menjadi lebih efektif dan manfaatnya sudah dirasakan oleh masyarakat. Pemerintah dapat merespon laporan dengan lebih cepat,” ungkapnya.
Terkait aplikasi La Dewa, Mahfud menjelaskan, aplikasi ini memiliki keunggulan yang memungkinkan kepala daerah untuk merespons laporan masyarakat secara langsung.
“Saat ini, La Dewa masih dalam proses pembenahan dan persiapan admin di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” tambahnya.