Kabar Bima

PAN Optimis Keluar Sebagai Partai Pemenang di Kota Bima

334
×

PAN Optimis Keluar Sebagai Partai Pemenang di Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Gambaran hasil proses perhitungan suara calon anggota DPRD Kota Bima diketahui sejak Kamis (18/4) dini hari. Dari sekian peserta pemilu yang berkompetisi, PAN merasa optimis kembali mengukir sejarah sebagai partai pemenang di Kota Bima.

PAN Optimis Keluar Sebagai Partai Pemenang di Kota Bima - Kabar Harian Bima
Ketua DPRD Kota Bima Samsurih. Foto: Bin

Ketua Badan Pemenang Pemilu 2019 PAN Kota Bima Samsurih mengatakan, sejak semalam data PAN yang masuk sampai siang ini sekitar 60,7 persen, di semua daerah pemilihan (Dapil).
Dari persentase ini, PAN optimis keluar sebagai partai pemenang pemilu di Kota Bima.

“Ada 471 TPS di Kota Bima dan saksi sebanyak itu. Kami menyediakan dan melakukan pembekalan seluruh saksi yang ada. PAN pun tetap memberikan pelatihan internal.
Sehingga saya yakin data data C1 plano sudah dikantongi, dan itu valid,” katanya.

Samsurih menegaskan, dari sebaran persentase tersebut. Jumlah kursi yang berhasil di raih PAN menyebar di semua Dapil. Di Dapil 1 Kecamatan Raba dan Rasanae Timur sebanyak 1 kursi. Dapil 2 Kecamatan Rasanae Barat dan Mpunda sebanyak 2 kursi dan di Dapil 3 Kecamatan Asakota sebanyak 1 kursi.

“Jumlah peroleh kursi tahun ini sama dengan jumlah yang diraih pada pemilu 2014 lalu. Bahkan jumlah perolehan suara tahun ini lebih bergerak signifikan dari pesta demokrasi sebelumnya,” tegas pria yang juga Ketua DPRD Kota Bima.

Kata pria asli Kelurahan Rontu itu, disisa persentase yang belum masuk ini. Pihaknya melihat tidak ada pergeseran berarti. Di siang ini, C1 saksi akan diserahkan semua.

“Sisa dari data yang belum masuk ini hanya di beberapa kelurahan,” tuturnya.

*Kahaba-01