Citizen Journalism

Pawai Obor Malam Takbiran di Desa Ntori, Meriah

485
×

Pawai Obor Malam Takbiran di Desa Ntori, Meriah

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Warga Desa Ntori Kecamatan Wawo Tumpah ruah di jalan melaksanakan pawai obor menyambut Hari Idul Fitri 1438 H, Sabtu (24/6). Kegiatan yang dimulai di Paruga Toi Desa setempat dan finish di desa Maria Utara itu sangat meriah.

Pawai Obor Malam Takbiran di Desa Ntori, Meriah - Kabar Harian Bima
Pawai obor di Desa Ntori Wawo. Foto: Endelwiz Owner Irawan 

Kegiatan rutin tahunan itu bekerjasama dengan Babinkamtibmas Desa Ntori, aparat Pemerintah Desa Ntori, BPD serta pemuda Desa dimaksud. Acara itu diprakarsai oleh FMPT-DN.

Pawai Obor Malam Takbiran di Desa Ntori, Meriah - Kabar Harian Bima

Gembira riang mewarnai kegiatan tersebut. Anak – anak, remaja, pemuda, ibu-ibu dan para orang tua terlibat dan ambil bagian mengikuti kegiatan dimaksud. Gema Takbir, Tahmid dan Tahlil mengantar perayaan kemenangan setelah menjalankan ibadah shaum selama satu bulan.

Kegiatan tersebut pun berjalan dengan aman. Setelah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan, warga membubarkan dengan tertib.

*Endelwiz Owner Irawan – Penulis Warga Desa Ntori Wawo