Kabar Kota Bima

Proses Job Fit Pejabat, Dewan Minta Pansel Objektif dan tidak “Main Mata” 

212
×

Proses Job Fit Pejabat, Dewan Minta Pansel Objektif dan tidak “Main Mata” 

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Proses Job Fit untuk menguji kesesuaian jabatan pejabat eselon II lingkup Pemerintah Kota Bima saat ini sedang berlangsung. Langkah ini disebut sebagai bagian dari komitmen reformasi birokrasi, guna mendorong kinerja pejabat yang lebih profesional, kompeten, dan sesuai dengan kebutuhan organisasi perangkat daerah.

Ketua Komisi I DPRD Kota Bima Yogi Prima Ramadan. Foto: Ist

Pelaksanaan Job Fit ini mendapat pengawasan dari DPRD Kota Bima, khususnya dari Komisi I.

Ketua Komisi I DPRD Kota Bima, Yogi Prima Ramadan, secara tegas mengingatkan tim panitia seleksi (Pansel) agar proses ini tidak hanya dijadikan sebagai agenda seremonial tanpa makna, melainkan benar-benar menjadi ajang untuk mengukur kapasitas dan kapabilitas pejabat secara objektif dan terukur.

“Kami minta Pansel menjalankan proses Job Fit ini secara obyektif, transparan dan bebas dari permainan kepentingan. Jangan ada ‘main mata’, dan jangan menjadikan ini formalitas belaka,” tegas Yogi, Rabu 11 Juni 2025.

Menurut Yogi, hasil dari Job Fit harus mampu menempatkan pejabat yang memiliki kompetensi dan kualitas kerja sesuai dengan kebutuhan jabatan. Dengan begitu, roda pemerintahan Kota Bima dapat berjalan efektif dan tepat sasaran.

“Tujuannya jelas, menempatkan pejabat yang sesuai keahliannya. Kalau Pansel bekerja tidak obyektif, maka reformasi birokrasi yang digaungkan hanya akan jadi slogan kosong,” tandasnya.

Politisi muda dari Partai Amanat Nasional ini juga menyampaikan, Komisi I akan terus memantau proses dan hasil akhir Job Fit, serta tidak segan meminta klarifikasi jika ditemukan indikasi ketidakadilan dalam prosesnya.

Proses Job Fit sendiri berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 11 hingga 13 Juni 2025, bertempat di Aula BKPSDM Kota Bima. Tahapan seleksi meliputi penulisan makalah dan wawancara yang diikuti oleh seluruh pejabat eselon II yang akan ditempatkan sesuai hasil evaluasi.

*Kahaba-01