Kabar Bima

RB Salahuddin Al Ayyubi Dapat Bantuan Motor Hibah Perpusnas RI

277
×

RB Salahuddin Al Ayyubi Dapat Bantuan Motor Hibah Perpusnas RI

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pustaka Bergerak Indonesia (PBI) Pusat menyerahkan bantuan hibah motor Pustaka Bergerak dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia ke Rumah Baca Salahuddin Al Ayyubi, diterima langsung oleh Elon Wulan Sari (19/07/2019), mewakili direktur rumah baca dimaksud.

RB Salahuddin Al Ayyubi Dapat Bantuan Motor Hibah Perpusnas RI - Kabar Harian Bima
Salahuddin dengan motor hibah dari Perpusnas RI. Foto: Ist

Direktur Rumah Baca Salahuddin AL Ayyubi, Salahuddin mengucapkan terima kasih kepada Perpustakaan Nasional RI yang telah memberikan motor perpustakaan keliling tersebut. Adanya Motor Perpustakaan Keliling ini tentu akan membantu masyarakat untuk mudah mengakses membaca buku tanpa harus datang ke Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan.

RB Salahuddin Al Ayyubi Dapat Bantuan Motor Hibah Perpusnas RI - Kabar Harian Bima

Diakuinya, Rumah Baca Salahuddi Al Ayyubi memang menginisiasi Motor Pustaka Bergerak, mengingat motor supra fit yang dikelilingi dari tahun 2013 sampai sekarang sudah mulai tidak maksimal untuk digunakan dan sering masuk bengkel.

“Dengan adanya Motor Pustaka Bergerak ini,  akan sangat membantu masyarakat yang tidak sempat ke dinas perpustakaan, tapi ingin membaca buku,” kata Salahuddin, Selasa (23/7).

Motor Pustaka Bergerak yang memiliki BOX Buku dan menampung 200 buku  bacaan itu akan dimanfaatkan untuk mengelilingi 18 kecamatan di Kabupaten Bima.

“Sasaran kita adalah  desa terpencil maupun kota dan sekolah-sekolah. Sehingga motor operasional ini cukup memiliki peran yang penting,” katanya.

Ia berharap, kehadiran perpustakaaan keliling ini dapat merangsang tumbuhnya minat baca di masyarakat Bima, khususnya di daerah yang belum terjangkau untuk membantu meningkatkan minat baca masyarakat  dan meningkatkan kesejahteraan.

Salahuddin juga menyampaikan ucapan terima kasih banyak kepada Mas Bolang, yang telah berhasil mengendarai Motor Pustaka Bergerak dari Jakarta – Bima. Lebih khususnya kepada Muhammad Nurulhuda, yang turut membantu menghadirkan Motor Pustaka Bergerak.

Ucapan yang sama juga disampaikan kepada seluruh donatur atas Infaq dan Shodaqoh yang telah banyak membantu dan telah ikut berpatisipasi menyukseskan program program RB Salahuddin Al Ayyubi.

“Semoga Allah WT membalas amal jariyah bapak, ibu saudara dengan balasan yang setimpal, dan senantiasa mendapatkan perlindungan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala,” doanya.

*Kahaba-01