Kabupaten Bima, Kahaba.- Kecelakaan terjadi di jalan lintas Bima-Sumbawa, Kamis (27/4). Mobil Fuso bermuatan jagung seberat 17 ton tersebut terguling di bawah jurang.
Mobil dengan nomor plat EA8449SZ tersebut dari gudang jagung milik PT Segar Dompu. Melaju dari arah barat, perbatasan Desa Ndano dan Monggo, tujuan akan mengantarkan jagung tersebut ke Pelabuhan Bima.
Menurut sopir Wawan, mobil awalnya hilang fungsi remnya. Sebelum mendekati jembatan ada satu motor yang berpapasan dan mengharuskannya banting naik ke arah lahan warga. Tapi naas, mobilnya justeru terbalik ke dalam jurang.
“Tidak ada korban dalam kecelakaan ini,” kata Wawan.
Diakuinya, ia begitu mobil hendak berguling. Tiba-tiba kabin depan terlepas dan membuangnya keluar. Jika saja mobil itu terus maju maka sudah menggilas dirinya.
“Saya langsung terbalik. Sementara kenek saya begitu melihat mobil akan berguling dia langsung loncat keluar,” ceritanya.
*Kahaba-C10