Kota Bima, Kahaba.- Tim sepak bola SDN 40 Lewirato berhasil mengamankan kemenangan dramatis atas Tim MIN Tolobali dengan skor akhir 2-1, dalam ajang Liga Pelajar Askot Kota Bima 2024, di Stadion Manggemaci, Rabu pagi 18 Desember 2024.
Pertandingan berlangsung seru dan penuh tensi hingga menit-menit akhir. Seperti pada babak pertama, SDN 40 sempat tertinggal 0-1, setelah Tim MIN Tolobali berhasil memanfaatkan peluang. Namun, semangat juang para pemain SDN 40 tidak surut meski berada dalam tekanan.
Memasuki awal babak kedua, SDN 40 mendapat peluang emas setelah wasit Aris Munandar menunjuk titik putih akibat pelanggaran yang dilakukan pemain Tolobali di kotak penalti.
Eksekusi penalti dilakukan dengan tenang oleh Gilang, siswa kelas 6, yang sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Saat pertandingan mendekati akhir babak kedua, Ahmad, salah satu pemain andalan SDN 40 Lewirato, menunjukkan aksi gemilang dengan tendangan jarak jauh yang menghujam gawang lawan.
Gol tersebut mengubah skor menjadi 2-1 untuk keunggulan SDN 40, sekaligus memastikan kemenangan mereka.
Pelatih Tim SDN 40 Lewirato Kota Bima Masudin Mas’ud mengatakan, kemenangan ini tentu saja hasil kerja keras Tim SDN 40.
“Ini membuktikan kemampuan tim kami sebagai salah satu tim kuat di kompetisi ini,” katanya.
Diakui Masudin, Tim SDN 40 Lewirato kini melaju dengan penuh percaya diri dalam ajang Liga Pelajar Askot Kota Bima 2024.
*Kahaba-01