Kabupaten Bima

Upacara HGN dan HUT PGRI ke-76, Erot Sutianah Ajak Guru Bergerak Dengan Hati

535
×

Upacara HGN dan HUT PGRI ke-76, Erot Sutianah Ajak Guru Bergerak Dengan Hati

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- SMAN 1 Palibelo Kabupaten Bima dipercaya menjadi tempat pelaksanaan upacara Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke-76, Kamis (25/11). Turut hadiri pada kegiatan tersebut Camat Palibelo Darwis, Kepala SMAN 1 Palibelo Erot Sutianah, serta perwakilan kepala sekolah dan guru SD, SMP dan SMA sederajat.

Upacara HGN dan HUT PGRI ke-76, Erot Sutianah Ajak Guru Bergerak Dengan Hati - Kabar Harian Bima
Suasana upacara HGN dan HUT PGRI ke-76 yang digelar di SMAN 1 Palibelo. Foto: Ist

Erot Sutianah menyampaikan, tema HGN 2021 sesuai arahan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) adalah bergerak dengan hati, pulihkan pendidikan. Artinya bahwa saat ini dunia pendidikan secara nasional sedang berjuang untuk memberikan pendidikan terbaik untuk generasi bangsa. Sehingga sebagai lembaga pendidikan yang ada di daerah, tetap berupaya maksimal memberikan pelayanan pendidikan prima.

“Kita ketahui saat ini bukan hanya negara kita yang diserang oleh pandemi, tapi secara global. Maka dari itu kami tetap berkomitmen dan memastikan bahwa sistem dan program pendidikan tetap berjalan dengan baik,” ujarnya.

Melalui perayaan HGN serta HUT PGRI kali ini dirinya juga mengajak seluruh tenaga pendidik dan juga siswa untuk kembali mengenang semangat dan niat mulia para guru memberikan bimbingan belajar dengan ikhlas dan tanpa pamrih.

“Karena tanpa jasa dan pengabdian guru, kita tidak akan mungkin berhasil seperti saat ini. Untuk itu kami mengajak semua mengirimkan doa untuk seluruh guru di tanah air, agar senantiasa diberikan kekuatan dan kesabaran dalam membimbing generasi bangsa agar berhasil dan sukses,” katanya.

Mantan Kepala SMAN 5 Kota Bima itu menambahkan, upacara yang dilaksanakan hari ini juga berlangsung penuh khidmat. Juga diberikan Anugerah Satya Lencana dari Presiden Indonesia kepada Abdul Haris yang merupakan guru SMPN 5 Palibelo.

Selain itu, penghargaan lainnya diberikan pada 2 guru yang memasuki purna tugas, yaitu Syafrudin Anwar dari SMAN 1 Palibelo dan H Hamdan dari SDN Ragi.

“Penghargaan ini sebagai bentuk terima kasih negara dan pemerintah daerah terhadap dedikasi guru yang tanpa pamrih menjalankan tugas untuk mencerdaskan generasi bangsa,” tambahnya.

Usai pelaksanaan upacara sekolah setempat menggelar sejumlah kegiatan dan lomba baca puisi dengan tema guru. Kemudian ditutup dengan pelepasan balon yang bertuliskan kalimat “Dari SMAN 1 Palibelo Mengguncang Dunia” yang memiliki arti cita-cita dan mimpi untuk meraih kesuksesan.

*Kahaba-04