Kabar Kota Bima

Wakil Wali Kota Bima Buka Orientasi Mahasiswa Baru UT Mataram, Tekankan Kemandirian Belajar

684
×

Wakil Wali Kota Bima Buka Orientasi Mahasiswa Baru UT Mataram, Tekankan Kemandirian Belajar

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Wakil Wali Kota (Wawali) Bima Feri Sofiyan menghadiri sekaligus membuka kegiatan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) dan Pelatihan Keterampilan Belajar Jarak Jauh (PKBJJ) Universitas Terbuka (UT) Mataram, untuk masa registrasi 2024/2025, di Ruma Dinning, Sabtu 8 Maret 2025.

Foto bersama Wakil Wali Kota Bima dengan jajaran UT Mataram. Foto: Ist

Hadir dalam kegiatan tersebut Direktur UT Mataram Heriyanto, Ketua Salut Mutiara Hati Sri Astuti Handayani, Kasubag TU UT Mataram Jumhari, serta perwakilan mahasiswa baru.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Bima menegaskan, orientasi ini merupakan program pembekalan penting bagi mahasiswa baru, guna meningkatkan kualitas belajar mandiri dengan dukungan program serta fasilitas layanan UT Mataram.

“Kami mengapresiasi komitmen UT Mataram dalam menyediakan pendidikan tinggi yang terbuka dan merata, terutama bagi masyarakat daerah. Sistem pembelajaran jarak jauh ini menuntut kedisiplinan, kemandirian, dan tanggung jawab tinggi bagi mahasiswa,” ujar Feri

Ia juga mengucapkan selamat kepada para mahasiswa baru dan berharap mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan maksimal.

“Belajar di UT adalah tantangan, tetapi juga peluang besar untuk menggali ilmu dan mempersiapkan masa depan yang gemilang,” tambahnya.

Selain itu, Feri menegaskan bahwa Pemerintah Kota Bima siap bersinergi dengan dunia akademik untuk mendorong pembangunan berkelanjutan.

Ia berharap kolaborasi ini dapat melahirkan berbagai inovasi dan solusi terhadap tantangan yang dihadapi masyarakat, khususnya di Kota Bima.

“Melalui pendidikan yang berkualitas, kita bisa menciptakan generasi muda yang kreatif, inovatif, dan berdaya saing tinggi,” tambahnya.

*Kahaba-04