Kabupaten Bima, Kahaba.- Sebanyak 1.335 santri dan santriwati yang berada di TPA dan TPQ 18 kecamatan mengikuti kegiatan khataman massal yang digelar Pemerintah Kabupaten Bimadi Paruga Nae Bolo, Jumat (16/12).

Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri dalam arahannya menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan ini dalam rangka mendukung 2 program pemerintah daerah, salah satunya membumikan Al Quran. Karena dengan dilakukanya khataman massal, kedepanya generasi dapat menyelesaikan baca dan tulis Al Quran dengan baik dan benar sekaligus menciptakan generasi yang qurani.
Kegiatan yang dirangkaikan dengan peringatan HUT NTB yang ke–58 tingkat Kabupaten Bima ini juga digelar dalam rangka menyiapkan para generasi muda yang kelak dapat melantunkan ayat suci Al Quran dengan baik dan benar.
“Pada momentum ini juga saya selaku kepala daerah juga menyampaikan kepada seluruh camat dan para guru ngaji, agar kegiatan ini dapat ditingkatkan lagi, untuk menciptakan generasi qurani,” ujarnya.
Pada momen itu juga diserahkan piagam khataman massal Al Quran oleh Bupati Bima secara simbolis diterima oleh masing – masing camat. Penyerahan penghargaan kepada Dinas, Badan dan Kantor lingkup Pemerintah Kabupaten Bima yang telah menyetor Zakat Infak dan Sedekah (ZIS).
*Kahaba-01/Hum