Kabupaten Bima, Kahaba.- Ikut mengamankan berjalannya Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2018, Koramil Bolo menerjunkan 25 orang personil yang disiagakan di lapangan di 2 kecamatan yakni Kecamatan Bolo dan Madapangga, Kamis (20/12).
Danramil Bolo Kapten Inf. Ibrahim mengatakan, jumlah personil tersebut disebar ke semua desa yang melaksanakan Pilkades di Kecamatan Bolo dan Madapangga.
“10 orang personil siaga di kantor untuk menunggu laporan-laporan masuk,” ujarnya.
Kata dia, pada setiap desa pihaknya menugaskan 6 orang personil yang mengamankan mulai pagi hingga perhitungan suara berakhir.
Ia pun mengimbau agar warga tetap menjaga keamanan dan ketertiban wilayahnya masing-masing, selama proses Pilkades dilakukan. Dan tidak kalah pentingnya juga agar warga tidak termakan isu dan provokasi yang akan menimbulkan konfik.
“Mari kita jaga keamanan dan ketertiban secara bersama,” ajaknya.
*Kahaba-10