Kabar Bima

Setelah Penyemprotan Disinfektan Se-Pulau Sumbawa, Anggota DPR RI HM Syafrudin Bagikan Hand Sanitizer

583
×

Setelah Penyemprotan Disinfektan Se-Pulau Sumbawa, Anggota DPR RI HM Syafrudin Bagikan Hand Sanitizer

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Di tengah Pandemi Covid-19, Anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin (HMS) terus menunjukan kepeduliannya untuk masyarakat. Usia melakukan penyemprotan cairan disinfektan se-Pulau Sumbawa dibeberapa lokasi, HMS hari ini Sabtu (18/4) secara serentak membagikan hand sanitizer.

Setelah Penyemprotan Disinfektan Se-Pulau Sumbawa, Anggota DPR RI HM Syafrudin Bagikan Hand Sanitizer - Kabar Harian Bima
Tim Anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin saat membagikan hand sanitizer di traffic light Gunung Dua Kota Bima. Foto: Ist

Anggota DPR RI Fraksi PAN Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa itu mengaku, ia sudah melakukan penyemprotan secara serentak se-Pulau Sumbawa. Penyemprotan dilakukan berhari-hari di sejumlah titik yang ditentukan, kendati tidak penuh.

“Kemudian hari ini kita bagikan hand sanitizer serentak juga di Pulau Sumbawa, tepat pada pukul 16.00 Wita,” ujarnya.

Diakui HMS, beberapa hari lalu juga dirinya telah menyerahan sejumlah paket sambako untuk keluarga pada Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Ia berharap semoga dapat membantu dan meringankan beban masyarakat di tengah wabah global ini.

Ia menyebutkan, untuk lokasi pembagian hand sanitizer dipusatkan disejumlah tempat. Seperti di Kota Bima yakni di Simpang Gunung Dua, Kabupate Bima di Cabang Tente, Kabupaten Dompu di Taman Kota, Kabupaten Sumbawa di Simpang Bingung dan di KSB di Bundaran Tonyong.

Setelah Penyemprotan Disinfektan Se-Pulau Sumbawa, Anggota DPR RI HM Syafrudin Bagikan Hand Sanitizer - Kabar Harian Bima
Anggota DPR RI H Muhammad Syafrudin. Foto: Ist

Kendati ini tidak seberapa sambung anggota parlemen 3 periode itu, tapi merupakan bagian komitmennya dalam mendonasikan 50 persen gaji sebagai anggota DPR RI untuk kepentingan masyarakat.

“Saya berharap agar semua ini dapat bermanfaat dan kita semua dapat terhindar dari wabah Virus Corona. Karena bagi saya, sekecil apapun yang saya berikan, semoga bisa bermanfaat,” ucapnya.

HMS juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar mentaati setiap seruan yang disampaikan pemerintah. Seperti tidak boleh bersentuhan, tetap menjaga jarak, rajin mencuci tangan pakai sabun di air yang mengalir. Tetap berada di rumah jika tidak ada hal penting di luar rumah yang perlu dilakukan.

“Yang terpenting juga, kalau terpaksa keluar rumah harus tetap memakai masker. Karena kita tidak pernah mengetahui mana orang yang terpapar virus atau tidak,” pesannya.

Ia kembali berharap, agar pandemi Virus Corona ini cepat berlalu, sehingga semua masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa. Karena wabah ini telah memberi dampak yang sangat luar biasa untuk kehidupan.

“Kegiatan ini akan terus berlanjut, dan saya mohon doa restu dari seluruh masyarakat, agar saya terus bisa memberikan pengabdian terbaik,” tambahnya.

*Kahaba-01