Kabupaten Bima, Kahaba.- Gara-gara tidak diberi uang untuk membeli obat jagung, MN (25) warga Desa Kawinda Nae Kecamatan Tambora, tega menghabisi nyawa istrinya A’An (26), Sabtu (23/1) sekitar pukul 16.00 Wita.
Kapolres Bima melalui Kasubbag Humas AKP Hanafi menyampaikan, saat itu MN pulang dari ladang jagung miliknya. Sampai di rumah, pelaku pun meminta uang ke istrinya untuk membeli obat jagung. Namun korban tidak bisa memberi uang yang minta, alasannya uang yang disimpan sudah habis dibelanjakan.
“Marah karena mendengar uang tidak ada, pelaku pun langsung memukul kepala korban hingga terjatuh dan tidak sadarkan diri,” ungkapnya.
Masyarakat sekitar yang mengetahui kejadian itu kata Hanafi, langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melihat kondisi korban. Melihat A’An sudah terbaring pingsan, warga bergegas membawanya ke Puskesmas Tambora.
“Karena fasilitas Puskesmas setempat tidak memadai, korban pun dilarikan ke RSUD Dompu,” katanya.
Usaha warga menyelamatkan korban sia-sia, di tengah jalan sekitar Kecamatan Kempo. Korban sudah tidak bernyawa lagi dan dinyatakan meninggal dunia kemudian dibawa pulang kembali ke rumahnya.
“Pelaku sudah diamankan, situasi Kamtibmas di Desa Kawinda Nae terpantau aman,” ujarnya.
*Kahaba-05