Kabar Kota Bima

SMAN 1 Kota Bima Gelar Festival Panen Hasil Belajar

607
×

SMAN 1 Kota Bima Gelar Festival Panen Hasil Belajar

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sebagai bagian dari project profil pelajar pancasila dan sekolah penggerak, SMAN 1 Kota Bima menyelenggarakan Festival Panen Hasil Belajar (Panen Karya), di halaman sekolah setempat, Sabtu (30/10).

SMAN 1 Kota Bima Gelar Festival Panen Hasil Belajar - Kabar Harian Bima
Kepala SMAN 1 Kota Bima didampingi Kepala Dinas Dikbud Provinsi NTB, Pengawas dan sejumlah perwakilan sekolah saat acara Festival Panen Hasil Belajar. Foto: Ist

Kegiatan dengan Tema “Merdeka Belajar untuk Pendidikan yang Membanggakan Menuju NTB Gemilang” itu dihadiri Kepala Dinas Dikbud Provinsi NTB Aidy Furqan, KCD Dikmen Bima Anwar Hamzah, perwakilan sejumlah sponsor dan ratusan peserta lainnya.

Ketua panitia kegiatan Taman Firdaus dalam laporan menyampaikan, Taman Firdaus mengatakan, acara ini merupakan rangkaian kegiatan projek profil pembelajaran Pancasila yang dilaksanakan selama satu bulan, dengan tujuan mengembangkan semangat kolaborasi dan kemandirian untuk membangun semangat berwirausaha.

“Selain itu ada 2 hal juga yang dikedepankan pada acara ini yakni proses dalam menyelesaikan produk dan produk yang dipamerkan,” paparnya.

Ia menyebutkan, adapun produk projek yang dipamerkan pada acara itu yakni di antaranya Pagelaran Seni Tradisional dan Tari Kreasi Modern, Kerajinan Tangan Berbahan Dasar Sampah Rumah Tangga. Kemudian Tenun Mbojo sebagai Warisan Lokal, Kuliner Dana Mbojo, Dialog Budaya Belajar dan Kaum Milenial, Kuliner Nusantara.

Kepala SMAN 1 Kota Bima Dedy Rosadi menjelaskan, tujuan acara tersebut untuk melihat sejumlah capaian hasil karya siswa. Meskipun diakui hasilnya tidak seperti para ahli, namun pihaknya tetap memberikan dukungan secara moril dan juga materil.

“Pada prinsipnya kegiatan ini sebagai upaya untuk mewujudkan visi Pendidikan Indonesia yang maju, berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya pelajar Pancasila,” ujarnya.

Dedi mengungkapkan, dengan dipilihnya SMAN 1 sebagai salah satu sekolah penggerak, selama kegiatan juga melibatkan lembaga pendidikan lain disekitar di SMAN 1 Kota Bima. Ini dilakukan sebagai langkah pengimbasan ke sekolah lain, agar bisa merasakan dan juga bisa melakukan apa yang dilakukan oleh sekolah setempat.

“Melalui acara ini kami berharap sekolah-sekolah lain juga dapat lulus dan menjadi sekolah penggerak,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Dikbud Provinsi NTB H Aidy Furqan mengapresiasi kegiatan yang dihelat SMAN 1 Kota Bima. Dia juga mengajak seluruh lembaga pendidikan untuk terus menciptakan kondisi belajar yang menyenangkan, asyik dan menghasilkan.

Selama kegiatan, dilakukan serangkaian acara seperti atraksi pelajar berupa tarian, nyanyi solo, hadrah dan atraski-atraksi lain. Kemudian para tamu mengunjungi sejumlah ruang kelas untuk melihat aksi pelajar sebagai project profil pelajar Pancasila.

*Kahaba-04