Kabar Bima

Bahas Isu Strategis, Walikota Bima Silahturahim ke Kantor Bupati Bima

378
×

Bahas Isu Strategis, Walikota Bima Silahturahim ke Kantor Bupati Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dalam rangka membangun sinergi antara kedua pemerintah daerah, Walikota Bima HM. Qurais H. Abidin berkunjung ke kantor Bupati Bima Kamis (13/10). Walikota yang hadir bersama Plt. Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Bima diterima oleh Bupati di ruang kerjanya, didampingi Wakil Bupati.

Pose bersama Walikota Bima, Bupati Bima, Wakil Bupati Bima dan Sekda Kabupaten Bima usai pertemuan. Foto: Hum
Pose bersama Walikota Bima, Bupati Bima, Wakil Bupati Bima dan Sekda Kabupaten Bima usai pertemuan. Foto: Hum

Pertemuan kedua kepala daerah tersebut bertujuan untuk memperkuat silaturahim serta membahas berbagai isu strategis tentang perkembangan Bima. Karena letak yang berdekatan, kondisi sosial ekonomi dan kemasyarakatan kedua daerah saling mempengaruhi satu sama lain.

“Demikian juga jika ada aksi kerusuhan atau demonstrasi, orang luar hanya akan membaca nama Bima. Tidak ada pembedaan lagi apakah permasalahan tersebut terjadi di wilayah Kota atau Kabupaten,” kata Walikota melalui siaran pers yang disampaikan Plt. Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Bima Syahrial Nuryadin.

Oleh karena itu, kedua daerah harus memperkuat koordinasi terutama dalam hal penanganan isu-isu yang mempengaruhi keamanan dan stabilitas wilayah, termasuk diantaranya penanggulangan bahaya radikalisme dan terorisme serta penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang.

Hal ini mendapat tanggapan baik dari Bupati Bima. Bupati menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Walikota dan berharap kedepannya bisa melaksanakan kerjasama yang optimal dalam upaya membangun daerah Bima.

Selain isu-isu keamanan, keduanya juga membahas tentang berbagai kebijakan pengelolaan keuangan, termasuk diantaranya pemanfaatan dana insentif yang diberikan oleh Pemerintah Pusat bagi daerah yang berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK.

Pertemuan keduanya berakhir dengan kesepakatan akan mengadakan rapat koordinasi bersama seluruh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota dan Kabupaten Bima yang diagendakan akhir bulan Oktober.

*Bin/Hum