Kabar Bima

Peringati HUT, TNI dan Polri Adakan Pengobatan Gratis

199
×

Peringati HUT, TNI dan Polri Adakan Pengobatan Gratis

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Kodim 1608 Bima dan Polres Bima Kota bekerjasama menggelar bhakti sosial dalam bentuk pengobatan gratis. Kegiatan dilaksanakan di ruangan tunggu Terminal Pelabuhan Laut Bima, Rabu pagi (19/9).

Peringati HUT, TNI dan Polri Adakan Pengobatan Gratis - Kabar Harian Bima
Pengobatan gratis di ruangan tunggu Terminal Pelabuhan Laut Bima. Foto: Ist

Kegiatan yang digelar untuk memperingati HUT ke-73 TNI dan HUT ke-63 Polantas itu turut dihadiri langsung Dandim Kodim 1608, Wakapolres dan Kasat Lantas Polres Bima Kota.

Peringati HUT, TNI dan Polri Adakan Pengobatan Gratis - Kabar Harian Bima

Kasubbag Humas Polres Bima Kota IPDA Suratno mengatakan, sasaran pengobatan gratis adalah warga sekitar pelabuhan dan para buruh, pegawai lingkungan pelabuhan dan para kru kapal.

Warga yang datang berobat mengeluhkan berbagai macam rasa sakit. Seperti pegal-pegal, pilek dan jenis penyakit lainnya.

“Warga yang diobati dalam kegiatan tersebut sebanyak 200 orang,” ujarnya.

Suratno menambahkan, kegiatan ini juga menggandeng Jasa Raharja Bima, Ikatan Dokter Indonesia Bima dan Urkes Polres Bima Kota.

*Kahaba-05