Kabupaten Bima, Kahaba.- Bupati Bima Ady Mahyudi menegaskan komitmennya untuk mengabdi kepada masyarakat Kabupaten Bima, saat pidato perdananya memimpin apel gabungan lingkup Pemerintah Kabupaten Bima, Senin 3 Maret 2025.
Apel gabungan yang digelar di halaman Kantor Pemkab Bima ini menjadi momen pertama bagi Bupati Ady Mahyudi dan Wakil Bupati H Irfan Zubaidy untuk bertatap muka langsung dengan seluruh aparatur sipil negara (ASN), setelah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025.
Dalam pidatonya, Bupati Bima Ady Mahyudi menegaskan bahwa sejak dilantik, ia dan wakilnya telah bersumpah untuk mengabdi sepenuhnya kepada rakyat Kabupaten Bima.
“Sejak dilantik, kami telah bersumpah untuk berbakti kepada masyarakat Kabupaten Bima. Sumpah ini akan kami jalankan dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab, dan dengan segala kekuatan jiwa serta raga kami. Kami akan menjalankan kepemimpinan ini dengan tulus demi Dou Labo Dana,” tegasnya.
Ia juga menegaskan bahwa kepemimpinannya akan selalu mengutamakan kepentingan seluruh masyarakat Kabupaten Bima, tanpa membedakan mereka yang memilih atau tidak memilihnya dalam Pilkada 2024.
Pada kesempatan tersebut, Ady Mahyudi juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bima yang telah memberikan amanah kepadanya, serta kepada seluruh pihak yang telah memastikan Pilkada berlangsung secara damai, jujur, adil, dan demokratis.
Sebagai bagian dari program kepemimpinannya, Bupati Bima mengumumkan bahwa selama bulan Ramadan mendatang, ia bersama Wakil Bupati dan jajaran pemerintah daerah akan melaksanakan Safari Ramadan di 18 kecamatan.
Dirinya meminta pimpinan OPD dan camat untuk segera mengoordinasikan pelaksanaan program ini agar berjalan lancar dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Safari Ramadan ini adalah bentuk silaturahmi pemerintah daerah dengan masyarakat. Kami ingin hadir langsung, menyerap aspirasi, dan memastikan program-program pemerintah benar-benar menyentuh rakyat,” pungkasnya.
*Kahaba-01