Kabar Bima

Dana Kelurahan Cair, Pokmas Kelurahan Tanjung Kerjakan Rabatnisasi

302
×

Dana Kelurahan Cair, Pokmas Kelurahan Tanjung Kerjakan Rabatnisasi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Setelah dana kelurahan dicairkan BPKAD Kota Bima, Pemerintah Kelurahan Tanjung langsung aksen untuk mengerjakan program pekerjaan fisik.

Dana Kelurahan Cair, Pokmas Kelurahan Tanjung Kerjakan Rabatnisasi - Kabar Harian Bima
Pekerjaan rabatnisasi di Kelurahan Tanjung. Foto: Ist

Plt Lurah Tanjung Faisal mengaku, pihaknya langsung bekerja, mengingat waktu pekerjaan sangat terbatas. Untuk tahap awal, Kelompok Masyarakat (Pokmas) mengerjakan rabatnisasi gang sebanyak 4 titik.

“Gang itu berlokasi di RT 14 dengan pagu anggaran Rp 100 juta,” sebutnya, Kamis (15/8).

Pekerjaan rabatnisasi gang tersebut dilakukan berdasarkan usulan masyarakat, karena itu sarana dan prasarana yang jadi sentra aktivitas masyarakat setempat.

“Pembangunan sarana dan prasarana menjadi prioritas, seperti rabatnisasi ini sangat diperlukan,” katanya.

Faisal optimis pekerjaan tersebut rampung dalam beberapa pekan ke depan. Karena masih ada lagi item program pekerjaan yang akan dilaksanakan, seperti program pemberdayaan masyarakat.

“Pembangunan sarana juga harus seiring sejalan dengan pemberdayaan masyarakat,” imbuhnya.

Setelah dana tahap pertama rampung dikerjakan kata Faisal, selanjutnya dana bantuan tahap kedua dikerjakan pekerjaan yang sama. Hanya saja akan dikerjakan di lokasi berbeda, sesuai dengan usulan masyarakat.

*Kahaba-04