Kabar Bima

DPRD Kota Bima Periode 2014-2019, Dilantik

762
×

DPRD Kota Bima Periode 2014-2019, Dilantik

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bima Rabu (24/9) menggelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka pelantikan anggota Dewan terpilih periode Tahun 2014 – 2019. Acara yang dihelat di Gedung Convention Hall Paruga Nae itu berlangsung khidmat.

25 Anggota DPRD Kota Bima Periode Tahhun 2014 - 2015 Dilantik. Foto: Bin
25 Anggota DPRD Kota Bima Periode Tahhun 2014 – 2015 Dilantik. Foto: Bin

Hadir pada caara tersebut, Walikota Bima, Wakil Walikota Bima, Bupati Bima, jajaran Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (FKPD), pejabat Pemerintah Kota eselon III dan IV, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda se Kota Bima.

Ketua DPRD Kota Bima, Hj. Fera Amalia, MM selaku pimpinan sidang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima dan Panwaslu Kota Bima atas kerja kerasnya menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pemilu. Sehingga proses demokrasi di Kota Bima berjalan dengan baik dan kondusif.

Kata dia, lima tahun menjadi wakil rakyat, perjalanan pengabdian anggota dewan sangat dipengaruhi oleh kondisi ekonomi, sosial dan politik masyarakat. Sehingga banyak dinamika yang muncul dalam pengambilan kebijakan dan membantu pemerintah eksekutif mendorong proses pembangunan daerah.

“Dalam menjalankan fungsi, kami sudah semaksimal mungkin bersikap profesional dan peduli terhadap aspirasi rakyat. Sebagai lembaga yang memiliki fungsi legislasi, kontrol dan anggaran, juga telah banyak berbuat untuk kepentingan rakyat,” ujarnya.

Dirinya juga mengaku, sejumlah agenda yang belum terselesaikan, seperti rancangan Perda Miras, Perda Keterbukaan Informasi Publik, dan Rancangan Perda Tentang Kelola Zakat, serta sejumlah agenda lain. “Harapan kami, anggota dewan yang baru bisa melaksanakan tugasnya dengan baik, melanjutkan agenda yang tertunda, tetap pro terhadap kepentingan rakyat dan terus berjuang untuk pembangunan daerah Kota Bima kearah yang lebih baik,” harapnya.

Usai sambutan Ketua DPRD Kota Bima Periode Tahun 2009 – 2014, acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan nama pimpinan Dewan sementara. Dari seluruh partai yang ikut menjadi kompetitior, disebutkan PAN memperoleh suara terbanyak dengan meraih empat kursi, dan menetapkan Feri Sofyan, SH sebagai ketua DPRD Kota Bima periode Tahun 2014 – 2019.

Kedua, partai Gerindra dengan meraih suara terbanyak kedua dengan meraih tiga kursi, dan menetapkan Syahbudin sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Bima sementara. Kemudian ketiga, partai Golkar mendapat suara terbanyak ketiga dnegan meraih sebanyak tiga kursi.

Feri Sofyan setelah mendapat mandat untuk menjadi Pimpinan DPRD Kota Bima dan memimpin sidang, menyampaikan uacapan terimakasih kepada seluruh rakyat Kota Bima yang telah memilih anggota Dewan periode lima tahun mendatang. “Kesadaran berdemokrasi telah dibangun dengan baik, sehingga proses Pileg berjalan dengan aman, kondusif dan terkendali,” katanya.

Ia juga meminta kepada seluruh masyarakat Kota Bima untuk mengawal kinerja 25 orang anggota dewan. Agar selama bertugas bisa bertanggungjawab dan peduli pada aspirasi rakyat. “Tanpa adanya kontrol dari seluruh rakyat, kami di Legislatif tidak akan bekerja dengan baik. Untuk itu, dengan penuh kesungguhan kami berjanji dan yakin akan menciptakan iklim kebijakan yang bisa sejahterahkan rakyat,” janjinya.

Acar kemudian dilanjutkan dengan penyematan Pin anggota DPRD Kota Bima yang diwakili oleh M. Safi’i dari Duta Partai Golkar dan Selfy Novia Rahmayani dari partai Demokrat Kota Bima.

Pada kesempatan yanag sama, Walikota Bima dalam sambutannya secara khusus kepada 25 orang anggota dewan terpilih dan yang diambil sumpah mengucapkan selamat menjalankan tugas sebagai wakil rakyat, semoga amanat yang dititpkan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

“Selain itu bertanggungjawab dan mampu merangkul aspirasi rakyat, saya yakin yang dilantik saat ini memiliki itikad baik untuk memajukan daerah,” katanya.

*Bin

Baca juga, Wartawan Dilarang Meliput Pelantikan Dewan

Tiga Anggota Dewan Lama tak Hadir Saat Pelantikan

Pelantikan Dewan Kota Dijaga Ketat

PMII Beri Kado Bongkahan Marmer Untuk DPRD Baru