Kota Bima, Kahaba.- Inovasi KAKI SI INTENS (Kasamaweki dan Aplikasi Si Foker dalam Integrasi Penanganan Stunting) masuk sebagai finalis top 99 KIPP 2022, dan mendapatkan penghargaan dan buku inovasi dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) RI.
Penyerahan piagam penghargaan diberikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bima kepada Kepala Dinas Kesehatan (Dikes), usai kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) pelaksanaan inovasi di Gedung Perpustakaan dan Kearsipan.
Kepala Dikes Kota Bima Ahmad menyampaikan, keberhasilan tersebut berkat ide dan gagasan yang diprakarasi oleh Hidayaturrahman (Dikes) dan Nurul Halidah (DPPKB) yang menciptakan inovasi Kaki si Intens yang fokus pada manajemen pola kolaborasi antara berbagai stakeholder untuk penanganan stunting melalui pemanfaatan aplikasi Si Foker, sebagai media sosialisasi, pembelajaran, serta konseling.
“Penghargaan yang diterima ini menjadi pelecut semangat Dikes untuk terus menciptakan inovasi terbaru tentang pelayanan kesehatan. Sekaligus dapat memotivasi instansi lain untuk melakukan hal yang sama, dengan melahirkan inovasi-inovasi baru sehingga berdampak pada kesejahteraan masyarakat,” jelasnya, Jumat (16/12).
Hidayaturrahman dan Nurul Halidah selaku inisiator inovasi menyampaikan terima kasih terhadap dukungan semua pihak, serta rasa bangga terhadap karyanya bisa lolos masuk finalis top 99 nasional.
Pencapaian pada tahap tersebut sudah luar biasa, karena seluruh inovasi yang ikut kompetisi lebih dari 3.000 inovasi dan dinilai oleh tim independen Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP).
“Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk daerah, dan harapan ke depannya semoga prestasi inovasi Dikes dan perangkat daerah lainnya bisa melakukan hal yang sama,” harapnya.
Sementara itu, Sekda Kota Bima H Mukhtar menyampaikan apresiasi terhadap capaian hasil kolaborasi Dikes dan DPPKB, sehingga berhasil meraih penghargaan dari pemerintah pusat.
“Semoga kerja keras ini bisa terus ditingkatkan, dan inovasi baru terus tercipta demi kemajuan pembangunan daerah,” tambahnya.
*Kahaba-04