Kota Bima, Kahaba.- Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin menggelar silahturahim dengan wartawan di kediamannya, Minggu (24/9). Pada kesempatan itu Aji Man sapaan akrab Wakil Walikota Bima, meminta agar media juga bisa menciptakan suasana kondusif jelang Pilkada Kota Bima tahun 2018 nanti.
“Mari bersama menjaga stabilitas Kota Bima, media punya alat seperti berita untuk bisa menciptakan suasana aman dan damai,” ajaknya.
Apalagi katanya, pada tahun 2018 nanti pesta demokrasi tentu dihadapkan akan banyak pilihan. Kendati demikian, ia berharap Kota Bima tetap menciptakan kondisi yang tidak mengarah pada instabilitas.
“Saya juga menyampaikan ini kepada semuanya, bukan hanya kepada media. Tapi media juga penting karena memiliki peran yang strategis,” tuturnya.
Aji Man mengungkapkan, Pilkada itu melahirkan perbedaan pilihan. Namun sejatinya, perbedaan itu merupakan anugerah yang indah. Karena terpenting adalah yang terpilih nanti adalah putra daerah yang terbaik.
“Yang suka calon lain, silahkan berikan pilihannya. Jangan ciptakan suasana panas. Jilka mendukung calon lain juga jangan jelekkan yang lain,” pintanya.
*Kahaba-01