Kabupaten Bima, Kahaba.- Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri mengatakan kritik dan masukan dari Lembaga Legislatif terhadap Pemerintah Eksekutif, menjadi kunci kesuksesan Pemerintah menjalankan program pembangunan dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.
Terlebih jika muncul kritik yang konstruktif dalam mengawal pelaksanaan program Pemerintah, maka target – target dan karya dalam membangun Kabupaten Bima yang Ramah kedepan, bukan sesuatu yang sulit untuk diwujudkan.
“Keharusan Dewan untuk mengkritik Pemerintah, agar semua pihak bisa memperbaiki kekeliruan dalam menjalankan roda Pemerintahan,” ungkap Bupati Bima saat Rapat Paripurna di DPRD Kabupaten Bima, Kamis (2/6).
Segala bentuk kritikan yang membangun dari Anggota DPRD Kabupaten Bima, kata dia, akan sangat membantu Pemerintah dalam menjalankan tugas. Pihaknya pun tidak akan pernah alergi terhadap kritikan, selama ini bersifat membangun.
“Selaku Bupati Bima, saya selalu mengoreksi setiap masukan dari Dewan,” katanya.
*Noval