Kabar Bima

Mahasiswa KKN STIE Bima Bangun Dermaga Senja di Songgela

603
×

Mahasiswa KKN STIE Bima Bangun Dermaga Senja di Songgela

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Mahasiswa KKN STIE Bima di Lingkungan So Nggela Kelurahan Ule, keren. Mereka bisa melihat spot wisata menarik untuk dikembangkan. Saat ini pun, mahasiswa tersebut sedang perampungkan pembangunan Dermaga Senja di kelurahan tersebut.

Mahasiswa KKN STIE Bima Bangun Dermaga Senja di Songgela - Kabar Harian Bima
Mahasiswa STIE Bima saat foto bersama disela-sela membangun Dermaga Senja di Songgela. Foto: Bin

Saat didatangi media ini di Dermaga Senja, Minggu siang (18/8), sejumlah mahasiswa yang melaksanakan pengabdian untuk masyarakat itu terlihat sibuk menyelesaikan program mereka. Lokasi itu ditata sedemikian bagus, menggunakan beberapa balok kayu. Mereka juga membuat dermaga kecil yang dicat warna – warni, melengkapi keindahan tempat itu.

Ketua Kelompok 4 KKN STIE Bima Arif Rahman mengaku, pengembangan pariwisata ini memang program mereka yang dikerjakan di Songgela. Tema yang diangkat yakni Bersatu Dengan Alam.

“Kenapa kita bangun di sini, karena view-nya keren, apalagi disaat senja,” ungkapnya.

Dari Dermaga Senja itu kata Arif, pengunjung bisa melihat perkampungan Songgela, melihat Pelabuhan Bima dan Pulau Kambing. Di sore hari, suasana di tempat itu sangat indah.

Diakuinya, modal pengerjaan ini hanya mengandalkan list donatur, baik itu dari masyarakat Songgela, Pemerintah Kelurahan Ule dan Kecamatan Asakota serta sejumlah donatur lain. Karena proposal yang diajukan ke Dinas Pariwisata Kota Bima dan PLTU, hingga kini tak ada kabar.

“Karena ini harus kita wujudkan, jadi harus dikerjakan sekemampuan. Tapi ini sudah cukup bagus,” katanya.

Arif pun merasa yakin, apa yang sudah dibangun ini akan bisa dinikmati oleh masyarakat yang melewati jalur tersebut. Baik itu menghabiskan waktu senja, maupun untuk sekedar mengabadikan moment lewat foto.

Mahasiswa KKN STIE Bima Bangun Dermaga Senja di Songgela - Kabar Harian Bima
Mahasiswa STIE Bima saat membangun Dermaga Senja di Songgela. Foto: Bin

Setelah pembangunan Dermaga Senja ini rampung, rencananya akan dilounching pada Selasa pekan depan. Acara akan dibuat sederhana dengan mengundang Kepala Dinas Pariwisata Kota Bima, Lurah Ule, Camat Asakota, para dosen Kampus STIE dan warga setempat.

“Meski dalam waktu dekat KKN kami berakhir, Dermaga Senja ini tetap akan kami perhatikan bersama dengan masyarakat Songgela,” tuturnya.

Selain pengembangan pariwisata kata Arif, kelompok mereka juga melaksanakan program kewirausahaan. Sejak awal KKN, mereka sudah menggelar seminar kewirausahaan dan mendorong terbentuknya UMKM di lingkungan setempat.

“Kita coba buka kesadaran warga sekitar untuk berwirausaha. Saat seminar juga kita paparkan mengenai sejumlah produk yang bisa dikembangkan seperti Abon Pepaya, Kue Bawang Bayam, Kue Bawang Cabe, Dodol Nangka, Abon Tuna. Ikan teri juga kita buat dalam bentuk kemasan,” jelasnya.

Dari lokasi KKN Arif menambahkan, proses pelaksanaan tri dharman perguruan tinggi itu semua berjalan dengan baik. Perhatian dari pemerintah kelurahan dan dukungan dari masyarakat Songgela juga sudah sangat baik.

*Kahaba-01