Usaha Lokal

Manfaat Penggunaan Wallpaper untuk Dinding

359
×

Manfaat Penggunaan Wallpaper untuk Dinding

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Wallpaper beraneka motif dan warna tentu saja sering membuat Anda tertarik dan berpikir untuk memasangnya di dinding rumah Anda. Lantas, apa sih yang sebenarnya menjadi kelebihan menggunakan wallpaper, selain dari segi keindahan ?

Ilustrasi
Ilustrasi

Pengusaha Wallpaper Samada Decor Kota Bima, Chandra Kusuma berbagi informasi untuk pembaca. Menurutnya, ada beberapa manfaat jika kita menggunakan wallpaper untuk dinding rumah.

Manfaat Penggunaan Wallpaper untuk Dinding - Kabar Harian Bima

Pertama, pemasangan wallpaper menghemat waktu. Chandra mengaku, menggunakan wallpaper tentu saja tidak sama jika kita mengecat dinding rumah. “Kita tidak perlu menunggu lama hasil pemasangan wallpaper. Bandingkan jika Kita menggunakan cat dinding, tentu saja harus menunggu cat kering,” terangnya.

Manfaat kedua, lantai rumah tidak kotor. Jika kita memilih untuk memasang wallpaper pada dinding, tentu saja lantai rumah kita terbebas dari cat yang mungkin saja mengotori lantai selama proses pengecatan. Nmaun, jika kita memasang wallpaper, tentu saja lantai tidak akan terkotori cat.

Manfaat ketiga, yakni dapat memilih sesuai kegemaran. Dengan menggunakan wallpaper, tentu saja kita lebih bebas berekspresi. Kita dapat memilih motif wallpaper yang sesuai dengan minat atau kegemaran. “Misalkan, anda menyukai motif bunga, tentu saja anda tidak akan sulit menemukan wallpaper motif bunga. Karena sekarang ini ada beragam motif wallpaper yang ditawarkan,” paparnya.

Manfaat keempat, yakni membuat ruangan terlihat lebih menarik. Penggunaan wallpaper pastinya akan membuat ruangan-ruangan dalam rumah kita terlihat lebih menarik. Dan tentu saja antara ruangan satu dengan yang lainnya akan terlihat harmonis.

“Demikian beberapa keuntungan yang bisa kita dapatkan dengan penggunaan wallpaper pada dinding ruangan rumah. Kami berharap bisa menginspirasi masyarakat yang tertarik memasang wallpaper,” harapnya.

*Ady