Pendidikan

Monev Hari Pertama Sekolah, Kehadiran dan KBM Lancar

404
×

Monev Hari Pertama Sekolah, Kehadiran dan KBM Lancar

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Setelah 2 pekan libur sekolah, hari ini Senin 9 Januari 2023 menjadi hari pertama aktivitas belajar kembali. Guna memastikan tingkat kehadiran dan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), Dinas Pendidikan dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima turun melakukan monitoring dan evaluasi (Monev).

“Iya benar hari ini merupakan pertama masuk sekolah, kita turun monev selama dua hari dalam pekan ini,” ujar Kepala Dikpora melalui Kabid Dikdas Muhammad Humaidin.

Monev Hari Pertama Sekolah, Kehadiran dan KBM Lancar - Kabar Harian Bima

Ia menjelaskan, selama Monev disejumlah Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat, tingkat kehadiran pelajar mencapai 95 persen dan KBM berjalan lancar dan tertib.

“Selama monev kami juga tetap mengimbau pada satuan pendidikan, untuk selalu meningkatkan kinerja dalam mendidik generasi bangsa,” katanya.

Humaidin menambahkan, selain Monev pihaknya juga melihat sejauhmana perkembangan sistem pendidikan yang berjalan, serta sarana dan prasarana pendidikan dalam mendukung program penggerak pendidikan dan berkarakter.

*Kahaba-04