Kabar Kota Bima

Optimalisasi Pelayanan, 5 Camat di Kota Bima Pakai Mobil Dinas Baru

1564
×

Optimalisasi Pelayanan, 5 Camat di Kota Bima Pakai Mobil Dinas Baru

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Dalam rangka meningkatkan optimalisasi kinerja para Camat, Pemerintah Kota Bima memberikan dukungan berupa lima unit mobil dinas baru.

Optimalisasi Pelayanan, 5 Camat di Kota Bima Pakai Mobil Dinas Baru - Kabar Harian Bima
Mobil dinas baru para camat di Kota Bima. Foto: Ist

Kepala Bagian Umum Setda Kota Bima Rusnah mengaku, pengadaan kendaraan jenis Xenia ini dilaksanakan melalui alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2023.

“Seremonial penyerahannya dilakukan pada akhir tahun 2023,” katanya.

Ia menjelaskan, keputusan ini diambil sebagai bagian dari strategi peremajaan sarana dan prasarana untuk mendukung efisiensi dan efektivitas kerja para Camat.

“Adanya mobil dinas tersebut diharapkan dapat mempercepat respons dan mobilitas para camat dalam menjalankan tugasnya,” terang Rusnah.

Ditambabkannya, pemberian kendaraan dinas baru ini dianggap sebagai langkah yang strategis dalam meningkatkan kualitas pelayanan pemerintahan di tingkat kecamatan.

Dengan kondisi kendaraan yang lebih baik, diharapkan para camat dapat menjalankan tugasnya dengan maksimal dan memberikan kontribusi positif dalam mewujudkan pembangunan di Kota Bima.

*Kahaba-01