PemiluKabupaten Bima

Pastikan Persiapan Pengawasan, Ketua Bawaslu NTB Road Show Keliling Bima

1629
×

Pastikan Persiapan Pengawasan, Ketua Bawaslu NTB Road Show Keliling Bima

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Ketua Bawaslu Provinsi NTB Itratip melalukan road show ke Bima Timur hingga tembus Bima Selatan, Jumat (15/12). Agenda keliling Bima tersebut dilakukan, untuk memastikan kesiapan jajaran anggota lembaga ad hoc dalam melakukan pengawasan.

Pastikan Persiapan Pengawasan, Ketua Bawaslu NTB Road Show Keliling Bima - Kabar Harian Bima
Ketua Bawaslu NTB Itratip saat Road Show Keliling Bima. Foto: Ist

Jumat kemarin, Ketua Bawaslu melalukan perjalanan yang cukup panjang dengan rute, Kecamatan Wawo, Sape, Lambu dan tembus Kecamatan Langgudu dan melintasi Kecamatan Monta dan Woha.

“Saya ingin bertemu sekaligus silaturahim dengan pasukan di bawah, terutama Pengawas Desa. Saya juga ingin cek jajaran kesekretariatan mereka,” katanya.

Itratip mengaku, sebagaimana targetnya dia akan kelilingi 18 kecamatan yang di Bima, untuk melakukan supervisi kelembagaan Panwaslu Kecamatan dan Panwaslu Desa.

“Sudah lebih dari setengah jumlah kecamatan di Bima yang saya kunjungi. Dan agenda ini menjadi penting untuk dilakukan untuk memastikan kesiapan lembaga ad hoc untuk mengawasi tahapan Pemilu yang telah masuk pada tahapan krusial ini,” jelas Itratip.

Selain memastikan kesiapan dan kesehatan para pasukannya, Itratip mengaku, silaturahim yg dilakukan dirinya itu sebagai suntikan vitamin, agar jajarannya lebih komprehensif memahami tugas dan fungsi Pengawas Pemilu.

Sebagaimana hasil pantauan, perjalanan Ketua Bawaslu Provinsi tersebut menghabiskan waktu 14 jam. Mulai jalan pukul 08.30 Wita hingga pukul 20.00 Wita.

“Benar-benar mengesankan perjalanan ini. Hampir tidak merasakan lelah karena dapat bersilaturahim dan mengunjungi segenap anggota Panwascam dan Panwaslu Desa,” pungkasnya

*Kahaba-01