Kota Bima, Kahaba.- Malam ini, Senin (21/11) sekitar pukul 21 50 wita, puluhan warga Rabadompu dan Kumbe mendatangi Mapolsek Rasanae timur. Warga kesal karena tiga pemuda yang diduga pelaku curanmor di lingkungan Sabali Kelurahan Kumbe Kecamatan rasanae Timur diamankan oleh aparat.

Saking kesal dengan maraknya kasus curnamor yang kian hari menguatirkan. Warga nyaris menghajar tiga pelaku, yang telah diamankan di Mapolsek Rasanae Timur. Tapi beruntung aparat setempat, mampu mengamankan terduga berusia muda tersebut.
Untuk menghindari amukan massa, aparat mengevakuasi terduga untuk diamankan di Satreskrim mapolresta Kota
Kanit Satreskrim Polsek Rasanae timur, Bripka Muhammad Wijaya yang dikonfirmasi, mengatakan, para terduga telah dievakuasi ke Satreskrim Polres Bima Kota. untuk proses lebih lanjut
“Berkait dugaan keterlibatan curnamor, masih dalam penyelidikan,” katanya singkat
Kahaba-09