Kota Bima, Kahaba.- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bima mengadakan Pelatihan Jurnalistik dengan tema “Mewujudkan Jurnalis yang Beretika dan Berkualitas” di aula SMKN 3 Kota Bima, Senin 8 Juli 2025. Kegiatan ini diikuti oleh puluhan jurnalis dari berbagai media massa di Kota Bima.
Asisten I Setda Kota Bima, H Alwi Yasin, dalam sambutannya, mengantensi khusus cara kerja media di Bima dan menekankan pentingnya peran pers dalam mendukung pemerintahan yang baik.
Ia menyebutkan tiga tantangan utama yang dihadapi pers, pertama yakni akses informasi yang harus benar dan akurat, kebebasan pers, dan supremasi hukum atau regulasi yang mengatur pers.
“Pera harus melaksanakan tiga hal penting: akurat, tidak mengada-ada, dan menjaga independensi. Katakan yang benar adalah benar,” ujar Alwi Yasin.
Ia juga menekankan pentingnya pers untuk bersikap kritis dan memposisikan diri secara proporsional, sebagai salah satu bentuk fungsi jurnalistik yakni kontrol sosial. Ini juga amanat yang harus dijalankan oleh pers.
Kata pejabat senior Pemkot Bima itu menegaskan, pemerintah Juga harus dibangun bersama-sama, tidak hanya oleh pemerintah sendiri, tapi juga pers sebagai pilar keempat demokrasi.
“Roda pemerintahan juga harus dikritik, yang dikritik juga jangan alergi,” sentilnya.
Pasalnya sambung Alwi, kritik media juga sejatinya mengkritik institusi, bukan personal. Maka sepatutnya kritik itu dipandang sebagai bentuk kontrol untuk agar roda pemerintahan bisa berjalan dengan baik.
Alwi berharap, semoga melalui pelatihan ini, kualitas jurnalis dapat meningkat, demi kemajuan daerah dan pemerintah yang lebih baik lagi.
*Kahaba-01