Kota Bima, Kahaba.- Menanggapi masalah genangan lumpur di jalan Kawasan Amahami, Kepala Dinas PUPR Kota Bima Agus Purnama mengaku sudah turun cek langsung dengan Pj Wali Kota Bima dan Balai Jalan Nasional. (Baca. Kawasan Amahami Penuh Lumpur, Warga Kritik Pemerintah yang tidak Punya Kepedulian)
“Turun kemarin, sudah dicarikan solusi terbaik untuk menyelesaikan itu,” katanya, Kamis 11 Januari 2024.
Diakui Agus, salah satu langkah yang akan diambil adalah melakukan pembersihan sedimentasi drainase mulai dari depan Kuburan Cina hingga Pom Bensin Amahami. (Baca. Genangan Lumpur di Jalan Amahami, Perlu Penanganan Serius Sedimentasi Drainase)
“Proses ini diharapkan dapat meminimalisir risiko lumpur yang mengganggu kelancaran lalu lintas dan keamanan warga sekitar,” ujarnya.
Kemudian guna menangani permasalahan crossing jalan dan pembuangan air, Balai Jalan Nasional telah menyetujui untuk terlibat dalam pekerjaan di dalam Program Inpres Jalan. Langkah ini dianggap sebagai solusi cepat yang akan segera diimplementasikan.
Agus juga menekankan pentingnya pembersihan sedimentasi di drainase, yang akan dilakukan dengan koordinasi antara DLH, Pol PP dan Dinas Koperindag yang tangani urusan pedagang di depan Kuburan Cina.
“Proses ini diharapkan dapat meningkatkan fungsi drainase dan mencegah terjadinya permasalahan serupa,” tuturnya.
Seiring dengan langkah-langkah teknis tersebut tambah Agus, pedagang di sekitar lokasi juga akan direlokasi sementara. Pemindahan pedagang akan dilakukan dengan koordinasi antara pihak terkait dan pedagang, sehingga dampaknya dapat diminimalkan.
*Kahaba-01