Olah Raga

Sambar FC Gelar Rapat Pengurus, Target Kembalikan Masa Kejayaan

2174
×

Sambar FC Gelar Rapat Pengurus, Target Kembalikan Masa Kejayaan

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Serikat Anak Muda Bara Football Club (Sambar FC) Lingkungan Bara Timur Kelurahan Paruga menggelar rapat pengurus dirangkaikan dengan pemilihan pengurus Sambar FC Tahun 2023 – 2026, Minggu malam 22 Oktober 2023.

Sambar FC Gelar Rapat Pengurus, Target Kembalikan Masa Kejayaan - Kabar Harian Bima
Rapat pengurus Sambar FC. Foto: Bin

Ketua Sambar FC Tahun 2020 – 2023 Salahuddin saat sambutan mengatakan, 3 tahun lalu digelar rapat perubahan pengurus Sambar FC, dan dirinya diangkat menjadi Ketua Sambar FC.

Sambar FC Gelar Rapat Pengurus, Target Kembalikan Masa Kejayaan - Kabar Harian Bima

“Setelah dipercaya dan mengemban amanah tersebut, Salahuddin berkeinginan membantu adik-adik mengatur organisasi ini dengan baik,” katanya.

Ia mengungkapkan, Sambar FC Tahun 1965 didirikan. Mungkin salah satu klub sepakbola tertua di Bima. Masa jayanya yakni saat hanya ada satu kecamatan di Kota Bima yakni Kecamatan Rasanae.

“Saat itu Sambar FC disegani pada tiap kali pertandingan,” ungkapnya.

Salahuddin juga berkeinginan, adik-adik yang sekarang dapat mengurus Sambar FC agar bisa lebih baik. Karena klub ini dibangun untuk mendorong persepakbolaan agar semakin maju dan berkembang dengan baik.

Dirinya berharap, ke depan pengurus yang baru bisa mengurus sesuai aturan. Target-target pada turnamen bisa dicapai. Belajar disiplin dan tingkatkan kualitas.

Di tempat yang sama, Manager Sambar FC Ardian yang akrab disapa No’u pada kesempatan pertemuan itu mengungkapkan rasa kecewa terhadap Sambar FC. Padahal Coach sudah digaji untuk meningkatkan perkembangan bola, tapi tidak ada keseriusan pemain-pemain lokal untuk mengikuti latihan.

Namun dirinya tidak ingin berkecil hati, karena Sambar juga telah memberikan prestasi pada turnamen terakhir di Kabupaten Bima. Meski hanya menyumbang juara 3.

No’u menginginkan, kebersamaan dan kekompakan untuk Sambar FC tetap dijaga dengan baik. Semua bergerak bersama untuk membesarkan Sambar FC dan mengembalikan kejayaannya seperti masa lampau.

*Kahaba-01