Kabar Kota Bima

TP PKK Kota Bima Silaturahim di PPSLU Meci Angi dan SDLB Ranggo

800
×

TP PKK Kota Bima Silaturahim di PPSLU Meci Angi dan SDLB Ranggo

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Pj Ketua TP PKK Kota Bima Hj Dewi Wahyuni didampingi suami H Muhammad Rum bersama perwakilan kepala OPD, bersilaturahmi di Pusat Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Meci Angi dan SDLB Ranggo, Sabtu 3 Agustus 2024.

TP PKK Kota Bima Silaturahim di PPSLU Meci Angi dan SDLB Ranggo - Kabar Harian Bima
Pj Ketua PKK Kota Bima Hj Dewi Wahyuni didampingi Pj Wali Kota Bima H Muhammad Rum saat silahturahmi di PPSLU Meci Angi dan SDLB Ranggo. Foto: Ist

Pj Ketua TP PKK Hj Dewi Wahyuni menyampaikan, silaturahim ini merupakan bentuk kepedulian sosial untuk lebih mengenal, mendekatkan hati serta menjalin tali silaturahmi kepada warga usia lanjut, pelajar berkebutuhan khusus serta pengurus setempat.

“Kami hadir sebagai bagian dari mewujudkan bakti sosial pada masyarakat, juga sekaligus memohon doa agar diberi kelancaran dalam menjalankan program-program pemerintahan guna mewujudkan Kota Bima baru, sejahtera dan agamais,” ujarnya.

Melalui kegiatan sosial inipula Hj Dewi Wahyuni mengajak seluruh pihak dan pemangku kebijakan, untuk dapat memberikan perhatian khusus serta dapat membantu memenuhi kebutuhan maupun fasilitas penunjang, yang diperlukan oleh para lansia dan pelajar selama berada di lembaga.

Adapun kehadiran ini juga untuk menyalurkan beberapa paket bantuan bagi lansia dan pelajar, seperti sarung, mukenah, alat tulis dan dana santunan.

“Baik panti sosial dan SDLB harus mendapat prioritas, karena didalamnya ada orang tua-orang tua kita yang butuh perhatian dan kasih sayang kita semua. Begitu juga dengan siswa berkebutuhan khusus, harus mendapatkan perlakukan dan pendidikan terbaik demi masa depannya,” katanya.

Hj Dewi Wahyun menambahkan, dengan adanya kunjungan itu dia berharap seluruh lapisan masyarakat bisa saling peduli, dengan memberikan kasih sayang dan motivasi pada warga lanjut usia maupun pelajar agar merasa tidak sendiri. Sebab masih ada pemerintah daerah beserta stakeholder, yang memberikan perhatian dan bantuan.

*Kahaba-04