Kabupaten BimaPemilu

Unggul di 16 Kecamatan, Ady-Irfan Pimpin Kabupaten Bima 5 Tahun ke Depan

44
×

Unggul di 16 Kecamatan, Ady-Irfan Pimpin Kabupaten Bima 5 Tahun ke Depan

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bima nomor urut 1, Ady Mahyudi dan Irfan, menggelar konferensi pers, Kamis 28 November 2024, di kediaman Ady Mahyudi. Dalam konferensi tersebut, mereka mengumumkan hasil tabulasi suara internal yang menunjukkan keunggulan atas Paslon nomor urut 2, Yandi-Ros.

Unggul di 16 Kecamatan, Ady-Irfan Pimpin Kabupaten Bima 5 Tahun ke Depan - Kabar Harian Bima
Paslon Ady-Irfan saat menggela konferensi pers. Foto: Bin

Ady menyampaikan rasa syukur atas amanah yang telah diberikan masyarakat Kabupaten Bima kepada pasangan Ady-Irfan untuk memimpin Bima selama lima tahun ke depan.

Berdasarkan hasil tabulasi, Paslon Ady-Irfan memperoleh 167.935 suara atau 56,77 persen, unggul dengan selisih sekitar 40 ribu suara dari Paslon Yandi-Ros yang meraih 127.892 suara atau 43,23 persen.

“Kemenangan ini adalah kemenangan bersama, kemenangan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Bima,” ungkap Ady.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, tim pemenangan, serta penyelenggara pemilu atas kerja keras mereka selama proses Pilkada.

Ady menegaskan bahwa suara mereka tersebar di 16 kecamatan, sementara Paslon Yandi-Ros unggul di dua kecamatan, yaitu Langgudu dan Tambora.

“Total suara sah dalam Pilkada 2024 mencapai 295.827 suara, dengan partisipasi pemilih mencapai 79 persen,” katanya.

Sementara itu, Irfan menambahkan bahwa Pilkada kali ini menunjukkan kedewasaan politik masyarakat Kabupaten Bima, meskipun daerah tersebut sempat dikategorikan sebagai zona merah.

“Terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat, diaspora Bima yang tersebar di berbagai daerah, dan semua tim yang telah bekerja keras. Kepedulian ini adalah wujud nyata cinta untuk Bima,” katanya.

Irfan juga berharap agar setelah Pilkada usai, masyarakat bersatu untuk membangun Kabupaten Bima yang lebih baik.

“Kami akan menjadi pemimpin untuk semua lapisan masyarakat Kabupaten Bima, tanpa terkecuali,” tambahnya.

*Kahaba-01