Kota Bima, Kahaba.- Jelang kedatangan Menkopolhukam Luhut Binsar Pandjaitan dan Wakil Ketua MK Nawar Usman, Selasa (19/7) mendatang. Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Bima menggelar rapat persiapan. Guna memastikan mempersiapkan segala keperluan dan keamanan kedatangan rombongan.
“Rapat persiapan ini turut dihadiri TNI, Polri, Dishubkominfo, Sat Pol PP serta beberapa unsur organisasi,” ujar Kepala Bakesbangpol Kota Bima Ahmad Fathoni, Jumat (15/7).
Adapun tujuan kedatangan Menkopolhukam RI, kata Fathoni, untuk melihat langsung deklarasi yang menyatakan sikap Pemerintah dan masyarakat melawan dan memerangi paham radikalisme dan gerakan terorisme.
Melalui komitmen kolektif antara Pemerintah Daerah dan seluruh unsur masyarakat, maka akan mewujudkan masyarakat yang damai dan anti kekerasan.
“Dengan komitmen bersama, Pemerintah Daerah maupun pusat meyakini akan membawa dampak yang positif dan perubahan bagi kondusifitas daerah,” katanya.
*Eric