Kota Bima, Kahaba.- Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima menggelar ujian semester ganjil, mulai hari ini Senin (8/1) hingga Rabu (17/1). Ujian tersebut diikuti sebanyak 2 ribu mahasiswa.
“Ujian semester ganjil diikuti mahasiswa I – semester VII berjalan tertib dan lancar di hari pertama. Semoga dihari – hari berikutnya bisa berjalan lancar,” harap Pembantu Ketua I STISIP Arif Sukirman.
Diakuinya, ujian ini merupakan tahapan akhir semester bagi mahasiswa menuju semester berikutnya. Ujian tersebut merupakan salah satu kegiatan evaluasi hasil belajar mahasiswa. Untuk memberikan penilaian terhadap kemampuan mahasiswa dalam menerima, memahami, dan menguasai bahan studi yang disajikan sesuai dengan kurikulum yang telah ditetapkan.
“Ujian ini juga bagian dari penilaian perubahan sikap dan keterampilan mahassiwa,” jelasnya.
*Kahaba-05