Kabar Bima

Amankan Pemilukada, Polres Tambah Personil

380
×

Amankan Pemilukada, Polres Tambah Personil

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Meningkatnya tantangan kemananan dengan maraknya aksi demonstrasi pasca Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Bima, membuat Polres Bima Kota menambah jumlah personil pengamanannya. Personil dari Brimob Kelapa Dua Jakarta dan Brimob Polda NTB juga didatangkan guna ditempatkan di sejumlah tempat rawan.

Ratusan pengunjuk rasa memadati areal kantor KPUD Kota Bima. Foto: Arief
Ratusan pengunjuk rasa memadati areal kantor KPUD Kota Bima yang dijaga ketat aparat kepolisian. Foto: Arief

Kapolres Bima Kota, AKBP. Kumbul, KS, SIK, SH dalam keterangan persnya saat mengamankan aksi demonstrasi simpatisan pasangan Fersi di kantor KPU Kota Bima Sabtu (18/5) kemarin mengungkapkan, walaupun status keamanan di Kota Bima untuk saat ini masih bisa dikatakan kondusif, namun pihaknya merasa perlu untuk menambah jumlah personil keamanan. “Mengantisipasi terjadinya konflik sangat perlu. Maka dari itu kami menambah jumlah personil yang didatangkan dari luar,” katanya.

Kata dia, personil yang didatangkan yakni dari Brimob Kelapa Dua Jakarta dan Brimob Polda NTB. Personil tersebut kini sudah tiba di Kota Bima dan ditempatkan di sejumlah titik yang dinilai bisa memicu terjadinya konflik. “Ada beberapa tempat yang sudah kami identifikasi dan sudah ditempatkan personil tambahan,” katanya.

Tidak hanya itu, ia melanjutkan, saat ada aksi demontrasi dilakukan oleh simpatisan pasangan calon yang tidak puas dengan hasil Pemilukada Kota Bima di kantor KPU dan Bima TV pun, pihaknya menambah personil untuk melakukan pengamanan. “Potensi konflik bisa terjadi kapan saja. Maka sangat perlu dilakukan penambahan kekuatan untuk mengantisipasi lebih awal,” tuturnya.

Ditanya berapa jumlah personil yang didatangkan, Kumbul enggan menyebutkannya. Namun dia memastikan dari Brimob Kelapa Dua Jakarta dan Brimob Polda NTB sudah didatangkan dan akan tetap berada di Bima hingga kondisi benar-benar dirasakan kondusif.

Sementara berdasarkan pantauan lapangan Kahaba.info pada Sabtu kemarin, ratusan personil kepolisian terlihat menjaga ketat kantor KPUD Kota Bima. Selain itu juga kantor televisi lokal Bima yang berlokasi tak jauh dari kantor KPUD juga mendapatkan penjagaan. Terlihat juga sejumlah kendaraan taktis kepolisian dan tiga unit kendaraan pemadam kebakaran milik Pemkot Bima disiagakan untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan terjadi. [BK]