Kota Bima, Kahaba.- Bertempat di ruang rapat Walikota Bima, Bakesbangpol Kota Bima melaksanakan kegiatan Rakor Komunitas Intelejen Daerah (Kominda), yang dipimpin Sekda Kota Bima HM. Rum.

Kegiatan tersebut dihadiri anggota Kominda yang terdiri dari perwakilan TNI, Polri, Kejaksaan dan Bakesbangpol.
“Rakor tersebut membahas mengenai narkoba, karena peredarannya sudah sangat meresahkan masyarakat di Kota Bima,” ujar Kepala Bakesbangpol Kota Bima, Achmad Fathoni, Rabu (6/4).
Selain membahas tentang narkoba, pihaknya juga membahas isu penting lainnnya, sebagai bentuk dan upaya pengamanan daerah bersama-sama.
Kedepan, Pemerintah Kota Bima melalui Bakesbangpol tetap melakukan Rakor secara rutin, guna membahas agenda – agenda penting.
“Rakor direncanakan rutin dilaksanakan setiap bulan, tergantung dengan situasi di Kota Bima,” tambahnya.
*Eric