Kabupaten Bima, Kahaba.- Menjelang pelaksanaan Ujian Nasional secara serentak tingkat SD dan SMP di wilayah Kabupaten Bima, UPTD Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kecamatan Monta mengadakan kegiatan Doa dan Dzikir Akbar Rabu (23/4) di Lapangan Desa Sie Kecamatan Monta.
Pada kegiatan tersebut Bupati Bima Drs. H. Syafrudin HM Nur M.Pd, MM didampingi Ketua TP. PKK. Kabupaten Bima Hj. Rustinah dan kepala SKPD berbaur dengan para guru, karyawan UPTD dan siswa se – Kecamatan Monta.
Kepala UPT. Dikpora kecamatan Monta Sirajuddin Yakub, S.Pd dalam laporan menyatakan, peserta ujian Tahun ajaran 2014 – 2015 sebanyak 875 siswa tingkat SD/MI dan 789 orang tingkat SMP. Dari jumlah ini, SMPN 1 Monta sebanyak 201 siswa, SMP II Monta sebanyak 151 orang, SMPN 3 Monta sebanyak 161 orang, SMPN 4 Monta sebanyak 162 orang, dan SMPN 4 Monta sebanyak 114 orang.
“Acara dzikir bersama ini dimaksudkan agar saat menghadapi Ujian Nasional, siswa diberikan ketenangan dan mengerjakan soal dengan baik,” ujarnya melalui Rilis yang disampaikan Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Bima M.Chandra Kusuma, AP.
Sementara itu, Kadis Dikpora Kabupaten Bima melalui Sekretaris Dinas H. Nasrullah, S.Sos menyampaikan, pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMP diikuti 10.397 siswa yang berlangsung selama empat hari, dari tanggal 4 sampai dengan 7 Mei 2015.
“Untuk tingkat SD dilaksanakan mulai tanggal 18 sampai dengan 20 Mei 2015 dan diikuti 10.800 orang siswa,” sebutnya.
Bupati Bima Drs. H. Syafrudin HM Nur M.Pd, MM dalam arahannya agar para guru dan orang tua murid selalu mengawasi dan memberikan motivasi belajar kepada anak-didik menjelang ujian. Disamping memberikan pengayaan materi agar siswa lebih siap menghadapi Ujian yang akan segera digelar secara serentak tersebut.
Kepada para siswa, Bupati mengharapkan agar belajar lebih tekun agar prestasi yang diraih sesuai dengan target sekolah dan harapan orang tua siswa.
*Bin/Hum