Kabar Bima

CPNS K2 dan Umum Tunaikan Janji Hijaukan Kota Bima

322
×

CPNS K2 dan Umum Tunaikan Janji Hijaukan Kota Bima

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Sebanyak 459 CPNS dari Kategori Dua (K2) dan Kategori Umum menunaikan janji untuk hijaukan Kota Bima. Ratusan CPNS itu dilepas Wakil Walikota Bima H. Arahman H. Abidin di halaman Kantor Walikota Bima, Kamis (11/2).

Wawali saat memberikan arahan kepada CPNS K2 dan umum. Foto: Hum
Wawali saat memberikan arahan kepada CPNS K2 dan umum. Foto: Hum

Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Bima, Ihya Ghazali melalui siaran persnya mengatakan, Wakil Walikota Bima dalam arahannya menyampaikan apresiasi atas semangat yang ditunjukkan ratusan CPNS tersebut.

‘Janji yang terucap adalah utang, dan menunaikan janji secara sadar dan ikhlas adalah bentuk kesadaran yang bernilai ibadah,” ujarnya.

Semangat yang ditunjukkan, kata dia, tidak hanya terhenti pada saat menanam, tapi juga saat merawat pohon yang telah ditanam, karena menjadi tanggung jawab bersama.

“Apa yang kita tanam dan rawat hari ini akan menjadi tabungan untuk kelangsungan masa depan anak-anak kita kelak,” pesannya.

Usai pelepasan, dengan berbekal alat-alat menanam seperti cangkul, tembilang, bambu dan alat lainnya seluruh CPNS bergegas menuju lokasi penanaman yang telah ditentukan yakni lapangan tembak di Doro Londa.

*Bin/Hum