Kabar Bima

Depan Kantor BP3K Wawo Kerap Jadi Tempat Pesta Tramadol

1459
×

Depan Kantor BP3K Wawo Kerap Jadi Tempat Pesta Tramadol

Sebarkan artikel ini

Kabupaten Bima, Kahaba.- Pemakaian obat terlarang jenis Tramadol saat ini tidak lagi lakukan secara sembunyi-sembunyi. Seperti yang terjadi didepan Kantor BP3K Kecamatan Wawo. Tempat itu acapkali ditemukannya bungkusan Tramadol.

Ilustrasi
Ilustrasi

Pantauan Kahaba.net, tempat ini kerap dijadikan sebagai tempat berkumpulnya anak muda yang ada di Kecamatan Wawo. Kebanyakan dari mereka masih berusia sekolah. Berkumpul biasanya mulai sore hari sampai larut malam.

Kepala Kantor BP3K Ermi Rahmantiar didepan Kapolsek Wawo beberapa hari yang lalu mengugkapkan setiap pagi ketika berkantor sering menemukan bugkusan Tramadol di depan Kantornya.

Sementara itu, Kapolsek Wawo IPDA. Masdidin membenarkan temuan bungkusan Tramadol yang ada didepan Kantor BP3K Wawo. Pihaknya juga telah patroli untuk mencegah terjadinya hal tersebut.

“Untuk saat ini kami belum mendapatkan penggunanya. Tapi kami akan terus melakukan sweeping di tempat ini dan juga di wilayah Kecamatan Wawo. Wawo harus bebas dari barang haram tersebut,” janjinya.

Ia juga berharap kepada masyarakat untuk melaporkan apabila ditemukan ada yang mengunakan barang tersebut. Agar bisa dilakukan upaya penegakan hukum.

“persoalan ini tanggung jawab kita semua, peran kita semua sangat di perlukan,” ujarnya.

*Kahaba.09