Kota Bima, Kahaba.- Jelang Ramadan, biasanya kasus Curanmor meningkat di wilayah Bima. Dua hari terakhir ini saja, 3 kali terjadi Curanmor didua tempat. Peristiwa tersebut terjadi Kamis (2/6) dan Jumat (3/6).
Kabag OPS Polres Bima Kota Kompol H. Nurdin mengatakan, kejadian pertama sekitar pukul 03.00 Wita, Motor jenis Supra Fit dengan Nopol EA 3849 SA, milik Hendra Rahmawati (30) asal Kelurahan Sadia yang diparkir di teras rumahnya, raib dibawa kabur pencuri.
Kemudian dua unit motor lain dicuri Jumat (3/6) sekitar pukul 12.40 Wita. Motor milik Rizal Maulana (22) asal Lido Kecamatan Belo dicuri di Lapangan depan Masjid Uswatun Hasanah Kelurahan Melayu.
“Korban usai melaksanakan Sholat Jum’at di Masjid Uswatun, saat keluar Masjid menemukan motornya sudah hilang,” ujarnya.
Peristiwa ketiga, kata Nurdin, Jum’at (3/6) sekitar Pukul 21.50 Wita, di depan Rumah Makan Uma Saha Jalan Soekarno Hatta Kelurahan Monggonao. Korban memarkir motor dalam keadaan stang terkunci, tidak beberapa lama, saat pemilik motor keluar menemukan Honda Jenis Vario korban hilang.
Dirinya pun meminta kepada seluruh warga Kota dan Kabupaten Bima untuk tetap waspada, karena Curanmor bisa terjadi kapan dan dimana saja.
*Deno