Kota Bima, Kahaba.- Kebakaran terjadi di RT 25 RW 06 di BTN tambana Kelurahan Jatiwangi, Senin (15/2) sekitar pukul 18.40 Wita. Rumah lantai dua milik Nurwani pun ludes bersama isi rumah.
Kabid Pencegahan Dinas Damkar Kota Bima Ardy Firmansyah mengaku, perkiraan kebakaran disebabkan arus pendek dari kamar di lantai dua. Beruntung saat kebakaran, penghuni rumah sudah dievakuasi warga terlebih dahulu.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Kerugian belum bisa ditaksir,” ujarnya.
Diakui Ardy, pihaknya yang menerima informasi kebakaran tersebut bergegas ke lokasi sekitar 5 menit setelah kebakaran terjadi.
“3 armada pemadam kebakaran dan penyelamatan serta diperkuat 18 personil diturunkan untuk memadamkan api,” katanya.
Ia menambahkan, beruntung api tidak menjalar ke rumah lain. Namun isi rumah di lantai 2 tidak ada yang bisa diselamatkan.
“Lantai satu aman dan tidak ada yang terbakar,” tambahnya.
*Kahaba-01