Olah Raga

Klarifikasi Keluhan Cabor Kurash, Sudirman DJ: Miskomunikasi 

743
×

Klarifikasi Keluhan Cabor Kurash, Sudirman DJ: Miskomunikasi 

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Ketua Harian KONI Kota Bima Sudirman DJ menyampaikan klarifikasi, terkait tidak adanya bapak asuh untuk Cabor Kurash Kota Bima di arena Porprov NTB. (Baca. Sumbang 8 Medali, Cabor Kurash tidak Punya Bapak Asuh dan Terlantar di Porprov NTB

Klarifikasi Keluhan Cabor Kurash, Sudirman DJ: Miskomunikasi  - Kabar Harian Bima
Ketua Harian KONI Kota Bima Sudirman DJ. Foto: Ist

Menurut dia, bapak asuh untuk Cabor itu tidak wajib, karena Cabor sudah memperoleh anggaran dari KONI. Sementara SK bapak asuh yang diterbitkan, agar ada perhatian dari masing-masing OPD.

“Tapi tidak ada pemaksaan. Tidak ada persyaratan juga dinas untuk jadi bapak asuh, Hanya kebijakan pemerintah,” katanya, Sabtu 25 Februari 2023.

Sudirman mengungkapkan, awalnya memang dalam SK, Kepala Dinas Koperindag Kota Bima yang menjadi bapak asuh Cabor Kurash. Tapi karena Kepala Dinas Koperindag menjadi ketua salah satu Cabor, maka ditunjuk Bagian AP dan Bagian Pemerintahan.

“Malah Cabor itu sudah dapat sumbangan yang tidak mengikat dari bapak asuh mereka. Diberikan kepada pelatih,” terangnya.

Pria yang juga Anggota DPRD Kota Bima itu menjelaskan, yang punya tanggungjawab pada ajang Porprov ini bukan Cabor, melainkan KONI. Maka jika dibilang Cabor Kurash Kota Bima terlantar karena persoalan bapak asuh, dianggapnya keliru.

“Bagaimana ceritanya bisa terlantar, sementara Cabor Kurash nginap di Hotel Lombok Raya menggunakan dana KONI,” ungkapnya.

Maka terkait masalah yang dikeluhkan Ketua Harian Cabor Kurash Kota Bima sambung Sudirman DJ, hanya miskomunikasi semata. Pasalnya, terkait bapak asuh Cabor hanya bentuk perhatian pemerintah.

“Hanya miskomunikasi saja, bapak asuh juga mau kasi sumbangan silahkan, tidak juga tidak dipaksakan,” tambahnya.

*Kahaba-01