Kabupaten Bima, Kahaba.- Panitia pengisian anggota BPD di 9 Desa di Kecamatan Wawo periode 2019-2025 mengikuti bimtek penguatan kapasitas, yang dilaksanakan DPMdes Kabupaten Bima, di aula Kantor Desa Maria, Sabtu (14/7).
Hadir pada kegiatan ini Kabid DPMdes Kabupaten Bima, Pemerintah Kecamatan Wawo, serta puluhan panitia pengisian anggota BPD.
Kabid Pemdes DPMDes Kabupaten Bima El Faisal selaku pemateri menjelaskan, panitia yang telah dibentuk ini akan mengikuti beberapa tahapan kegiatan dan menelan waktu sekitar 40 hari, mulai dari menyusun jadwal hingga pelaksanaan pemilihan.
“Sebelum pemilihan akan dilaksanakan musyawarah pengusulan bakal calon yang akan difasilitasi oleh panitia,” jelasnya.
Tahapan musyawarah tersebut kata dia, terdiri dari 2 jenis yaitu musyawarah perwakilan wilayah dan musyawarah keterwakilan perempuan. Musyawarah keterwakilan wilayah akan mengusulkan laki-laki atau perempuan oleh peserta musyawarah yang ada dimasing-masing wilayah atau dusun tersebut.
Sedangkan musyawarah keterwakilan perempuan dilaksanakan oleh perempuan yang ada di satu desa, untuk mengusulkan perempuan yang akan menjadi anggota BPD keterwakilan perempuan.
“Pada musyawarah tersebut juga akan menentukan mekanisme pemilihan, apakan dilaksanakan secara langsung atau lewat musyarawah,” katanya.
*Kahaba-08