Kabar Kota Bima

Sertifikat Diterbitkan Sepihak, Warga Mande Demo BPN

978
×

Sertifikat Diterbitkan Sepihak, Warga Mande Demo BPN

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Diduga penyerobotan tanah dan konspirasi dengan BPN untuk menerbitkan sertifikat secara sepihak milik salah satu warga Tionghoa, warga Kelurahan Mande menggelar demonstrasi di depan Kantor BPN Kota Bima, Kamis (15/9).

Sertifikat Diterbitkan Sepihak, Warga Mande Demo BPN - Kabar Harian Bima
Warga Kelurahan Mande saat aksi di depan Kantor BPN Kota Bima. Foto: Deno

Koordinasi aksi Ardiansyah menyampaikan, tahun 2014 lalu pemilik tanah menjual tanahnya di Kelurahan Sambinae seluas 80 are dan dibuatkan akta jual beli. Namun pada tahun 2015 terbitlah sertifikat dari BPN Kota Bima dengan luas tanah 1 Ha lebih.

Mestinya, BPN menerbitkan sertifikat tanah tersebut sesuai luas yang tertera dalam akta jual beli. Jika terjadi penambahan luas tanah, artinya ada konspirasi antara pembeli dan pihak BPN.

“Kami menilai sertifikat yang diterbitkan ini cacat hukum,” tegasnya.

Ardiansyah mendesak agar sisa tanah warga yang dilebihkan dalam sertifikat segera dikembalikan. Karena itu adalah haknya yang sah. Jika tidak, maka akan ada aksi besar-besaran lagi.

“Kami tidak mau tahu, BPN harus membuat sertifikat tanah sesuai akta jual beli dan tidak boleh lebih sedikitpun,” katanya.

Sementara itu, Kasubbag PU BPN Kota Bima Sita Awalunisa belum bisa memberikan klarifikasi, karena akan mengundang semua pihak terkait, baik dari penjual maupun pembeli untuk dipertemukan di Kantor BPN pekan depan.

*Kahaba-05