Kabar Bima

Wawali tidak Terlihat Hadiri Acara Pelantikan, Benarkah tidak Diundang?

694
×

Wawali tidak Terlihat Hadiri Acara Pelantikan, Benarkah tidak Diundang?

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, Kahaba.- Agenda pelantikan 30 pejabat struktural dan fungsional yang dihelat di Aula Kantor Walikota Bima Kamis (30/7) berlangsung lancar. Hanya saja dalam pelaksanaannya, justeru tidak terlihat Wakil Walikota Bima Feri Sofiyan mendampingi Walikota. (Baca. Ini Nama-Nama Pejabat yang Dilantik Walikota Bima)

Wawali tidak Terlihat Hadiri Acara Pelantikan, Benarkah tidak Diundang? - Kabar Harian Bima
Suasana acara pelantikan sejumlah pejabat di Aula Kantor Walikota Bima. Foto: Dok Hum

Informasi yang dihimpun media ini, ternyata orang nomor 2 di Kota Bima itu selain tidak diberikan undangan dalam agenda pelantikan, juga tidak pernah dilibatkan dalam pembahasan rotasi, mutasi dan promosi tersebut.

Kepala BKPSDM Kota Bima Muhammad Saleh yang dikonfirmasi menghilang usai agenda pelantikan digelar. Kemudian para pekerja media mencoba mendatangi kantor setempat juga tidak ada, yang ada hanya beberapa staf.

Diupayakan konfirmasi via telepon dan pesan singkat, hingga berita ini diterbiatkan nomor handphone kepala BKPSDM tidak aktif.

Sementara itu Kabag Humas dan Protokol melalui Kasubag Pemberitaan Dian Fitriany menyampaikan, dalam tentatif Wakil Walikota Bima diundang. Hanya saja saat mutasi dan rotasi digelar, beliau berhalangan hadir.

*Kahaba-04